Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Pemerintah

12 Ribu Orang Pindah ke Kendari Sepanjang 2024, Keluar 10 Ribu

0
0
12 Ribu Orang Pindah ke Kendari Sepanjang 2024, Keluar 10 Ribu
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Kendari, Iswanto. Foto: Hasmin Ladiga/Kendariinfo. (8/1/2024). 

Kendari – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) mencatat 12.003 orang pindah domisili ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), sepanjang 2024.

Meski begitu, Kepala Disdukcapil Kota Kendari, Iswanto, mengatakan penduduk keluar juga banyak. Disdukcapil mencatat 10.102 warga pindah dari Kota Kendari.

“Jika dikurangkan warga yang datang dan keluar, ada 1.901 warga baru di Kendari. Angka kedatangan lebih banyak dibanding kepindahan,” katanya kepada Kendariinfo, Rabu (8/1/2024).

Perpindahan penduduk ke Kota Kendari banyak dipengaruhi status sebagai Ibu Kota Sultra serta sentra jasa yang menciptakan peluang kerja.

“Di Kendari ini banyak sentra jasa, seperti hotel, restoran, mal yang membutuhkan banyak tenaga kerja, sehingga cukup memengaruhi kepindahan penduduk dari luar Kota Kendari,” jelasnya.

Sementara untuk masyarakat keluar, Iswanto menyebut mereka kebanyakan berstatus sebagai pekerja, sehingga memutuskan tidak tinggal lagi di Kota Kendari.

“Sama seperti yang datang. Warga-warga yang pindah juga kebanyakan dari para pekerja. Ada yang di Morowali, Jakarta, hingga Halmahera,” imbuhnya.

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: