Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

3 Finalis Jadi Penampil Bakat Terbaik Pildubas Sultra 2024

3 Finalis Jadi Penampil Bakat Terbaik Pildubas Sultra 2024
Tiga penampil bakat terbaik berserta para juri Pildubas Sultra 2024. Foto: Hasmin Ladiga/Kendariinfo. (25/5/2024).

Kendari – Tiga dari 20 finalis menjadi penampil bakat terbaik pada Pemilihan Duta Bahasa (Pildubas) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang dilaksanakan di Aula Pancasila Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP), Sabtu (25/5/2024).

Tiga perserta tersebut yakni, Nur Fadillah, Ruslan, dan Misna Intan Purnamasari. Nur Fadillah menampilkan bakat news anchor atau pembaca berita yang dipadukan dengan monolog.

Ruslan menjadi salah satu finalis penampil bakat terbaik usai menampilkan pertunjukan silat tradisional. Sementara itu, Misna Intan Purnamasari menampilkan bakat melukis.

Salah satu dewan juri, Abdul Ria Balada mengatakan, dirinya beserta tiga juri lainnya menilai bakat para finalis berdasarkan penampilan, penghayatan, hingga penguasaan bakat masing-masing peserta.

“Kami melihat bagaimana mereka bisa membawakan bakatnya melalui ekspresi, gerakan, dan lain-lain yang mereka tampilkan di atas panggung,” katanya.

Usai diumumkan tiga terbaik, nantinya akan diumumkan kembali penampil bakat terbaik pada malam penobatan Duta Bahasa Sultra 2024 di Hotel Claro Kendari.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten