6 Bulan Hilang, Santri Pondok Pesantren di Konsel Mangaku Disekap Orang Misterius Dalam Kamar
Kendari – Santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Darul Raihanun bernama Agung Kurniawan membeberkan fakta mengejutkan selama 6 bulan hilang dari pondok tersebut. Agung mengaku disekap oleh komplotan orang misterius dalam sebuah kamar.
“Saya di dalam kamar terus, dikunci di dalam. Tidak diizinkan ke luar, mereka hanya bawakan makanan saja ganti-gantian,” katanya kepada Kendariinfo, Minggu (4/8/2024).
Kata Agung, orang misterius itu adalah laki-laki semua. Tetapi, ia tak mengenali satu pun dari mereka. Setiap kali ingin bertanya dan minta dipulangkan, Agung mengaku tidak diberikan ruang.
“Habis bawa makanan, langsung ke luar lagi. Begitu terus tiap hari,” tambahnya.
Santri tersebut juga mengaku bahwa kondisi kamar tempat ia disekap sangat tertutup. Tidak ada celah untuk melihat ke luar kamar sebab setiap celah ditutup dengan kain warna hitam.
“Gelap, warna hitam semua di dalam,” bebernya.
Saat ini, Agung berada di RS Bhayangkara Kendari untuk menjalani pemeriksaan kesehatan dari dokter yang menanganinya.
Diketahui, Agung dikabarkan hilang dari pondok sejak 6 bulan lalu atau tepatnya 25 Februari 2024. Ia ditemukan selamat dan disimpan oleh pria misterius itu di sebuah masjid yang ada di Desa Pohara, Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe, Minggu (4/8).
Breaking News: Santri Pondok Pesantren di Konsel yang Dikabarkan Hilang Akhirnya Ditemukan