Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Wajah Pria Ditemukan Tewas di Kendari Penuh Luka, Polisi Selidiki Penyebab Kematian

Wajah Pria Ditemukan Tewas di Kendari Penuh Luka, Polisi Selidiki Penyebab Kematian
Polisi mengevakuasi jenazah yang ditemukan di Jalan KS Tubun, Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Foto: Istimewa. (4/10/2024).

Kendari – Wajah pria yang ditemukan tewas di Jalan KS Tubun, Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), terdapat luka mencurigakan, Jumat (4/10/2024). Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab luka dan kematian korban.

Kapolsek Baruga, AKP RJ Agung Pratomo, mengatakan proses penyelidikan dilakukan langsung personel Buser 77 Satreskrim, Unit Intelkam Polresta Kendari, dan jajaran Polsek Baruga. Mereka telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan proses evakuasi jenazah dilakukan bersama-sama Tim Dokpol RS Bhayangkara Kendari.

“Sudah dievakuasi jenazahnya di RS Bhayangkara,” katanya.

Agung belum bisa menyimpulkan penyebab kematian, termasuk luka di wajah korban. Hanya saja, korban ditemukan dengan posisi terlentang. Di lokasi itu, ada motor Yamaha Mio 125 berwarna biru dengan nomor polisi B 4369 NBE, helm, dan potongan pipa besi.

“Untuk penyebab kematian belum bisa kami simpulkan. Kami masih berkoordinasi dengan Dokpol RS Bhayangkara dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tuturnya.

Sementara itu, Pamin Yanmeddokpol RS Bhayangkara Kendari, Ipda Rudi Usman, menuturkan jenazah korban masih berada di instalasi forensik rumah sakit.

“Belum ada keluarganya sampai sekarang. Kami masih menunggu permintaan dan koordinasi dengan penyidik,” pungkasnya.

Baca Juga:  Masifkan Edukasi Terkait Investasi, BEI Sultra Bakal Hadirkan Duta Pasar Modal

Jenazah Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Baruga, Kendari

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten