Identitas Pria Tewas di Kendari Terungkap, Diduga Korban Pembunuhan
Kendari – Identitas pria yang ditemukan tewas di Jalan KS Tubun, Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Jumat (4/10/2024) akhirnya terungkap.
Dari informasi yang dihimpun Kendariinfo, korban berinisial LOH, mahasiswa akhir di Universitas Muhammadiyah (UM) Kendari. Korban juga merupakan warga asal Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep).
Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, AKBP Rommy Sebastian, menerangkan jenazah korban telah dilakukan visum dan autopsi pada Sabtu (5/10). Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, ada sejumlah luka di wajah korban.
“Korban tiba dengan kondisi mengenaskan. Korban diperkirakan meninggal antara 18 hingga 24 jam sebelum ditemukan,” tuturnya, Minggu (6/10).
Untuk penyebab kematian, LOH diduga korban pembunuhan. Sebab dari hasil pemeriksaan medis, ada tanda-tanda kekerasan atau hantaman benda tumpul di bagian kepala, leher, dan tangan yang terjadi secara berulang kali.
“Korban mengalami luka parah di kepala dan leher, yang kemungkinan besar menjadi penyebab kematiannya,” tuturnya.
Saat ini, kata Bastian, jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di kampung halamannya.
Wajah Pria Ditemukan Tewas di Kendari Penuh Luka, Polisi Selidiki Penyebab Kematian