Diduga Mabuk saat Berkendara, Oknum Dosen Berseragam UMW Alami Kecelakaan Tunggal di Kendari
Kendari – Oknum dosen berseragam Universitas Mandala Waluya (UMW) Kendari mengalami kecelakaan tunggal di depan Hotel Adipati atau tepatnya di Jalan Jenderal AH Nasution, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Kamis (2/3/2023). Dia kecelakaan karena diduga mabuk saat berkendara.
Menurut salah seorang warga bernama Trias (29), insiden kecelakaan tunggal di depan Hotel Adipati tersebut terjadi sekira pukul 14.30 Wita. Dari informasi yang didapatkan saat di lokasi kejadian, korban merupakan dosen Jurusan Kesehatan Masyarakat (Kesmas) di UMW Kendari inisial LMY.
“Dosen di Universitas Mandala Waluya itu kak,” ujarnya, Sabtu (4/3).
Lanjut Trias, saat lakalantas tunggal itu terjadi, LMY terbaring di tepi jalan. Ia bersama warga yang melihat berusaha mendekat untuk mengevakuasi korban dan motor yang digunakannya. Namun, proses evakuasi sempat terkendala sebab LMY muntah-muntah, sempoyongan bahkan ngawur saat berbicara. Warga menduga kuat, LMY terpengaruh minuman keras (miras) alias mabuk.
“Dia mabuk posisinya karena bau alkohol waktu kita dekati, banyak juga warga lainnya yang sebut dia mabuk karena kentara sekali itu. Dia jatuh itu karena mabuk dan tidak bisa kendalikan motornya,” tambahnya.
Beberapa jam kemudian, warga yang mengenal dekat LMY langsung membawa korban ke kediamannya untuk diberikan pertolongan.
Trias menambahkan, ia tidak ingin mencampuri urusan privasi dosen atau orang lain yang menggelar pesta miras. Namun, ia menyayangkan tindakan oknum dosen yang menggelar pesta miras di jam kantor, apalagi LMY diketahui mengajar di kampus kesehatan ternama di Sultra.
“Sebenarnya kita sayangkan juga kak, karena masih jam kantor sudah terpengaruh miras dan menggunakan seragam dosen UMW Kendari. Semoga ada atensi dari pihak kampus,” tegasnya.
Secara terpisah, Humas UMW Kendari, Muhammad Adlu saat dihubungi Kendariinfo membenarkan bahwa LMY adalah pengajar di Jurusan Kesmas UMW Kendari. Ia juga tidak menapik bahwa seragam yang digunakan oleh pria mabuk yang mengalami kecelakaan itu adalah seragam kampus UMW Kendari.
“Kalau pak LMY memang dosen di kampus kami. Yang alami kecelakaan itu juga seragamnya dosen UMW Kendari,” tegasnya.
Adlu menegaskan, pihaknya akan melaporkan insiden itu di atasan. Jika LMY terbukti mengonsumsi miras saat jam kantor yang berujung pada terjadinya insiden kecelakaan maka pihak kampus tentunya akan memberikan sanksi tegas, sebab nama baik kampus telah tercoreng dengan ulah dosen tersebut.
“Kami akan selediki, kalau sementara mabuk di jam kantor tentunya ini mencoreng nama baik kampus kesehatan UMW Kendari,” pungkasnya.
2 Komentar
#jangankuliahdiUMW
Katanya kuliah kesehatan ternama di sultra, kok begini sih.
Memang ini kampus ,,, pemakan uangasliii..