Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Kendari

Aplikasi “Gisinfosp” Mudahkan Akses Pertanian di Sultra

Aplikasi “Gisinfosp” Mudahkan Akses Pertanian di Sultra
Pemotongan pita oleh Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan (Distanak) dalam peluncuran aplikasi "Gisinfosp" untuk memudahkan petani Sultra. Foto: Istimewa.

Kendari – Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan (Distanak) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) meluncurkan inovasi baru berupa aplikasi “Gisinfosp” yang berguna bagi petani Sultra dalam mengakses informasi terkait sarana dan prasarana pertanian.

Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Distanak Sultra, Endah Susilowati yang merupakan perancang aplikasi itu menyebut, salah satu contoh pemanfaatan aplikasi ini, yakni petani akan lebih mudah mencari lokasi kios pupuk dengan hanya sekali klik.

“Ya, yang paling sederhana dari penggunaan teknologi ini, masyarakat khususnya petani, tidak perlu lagi repot mencari lokasi kios pupuk, tinggal klik sekali di aplikasi, maka sudah bisa dilacak lokasinya. Hal ini akan memudahkan petani dan akan memacu produktivitas di Sultra,” sebutnya, Rabu (8/9/2021).

Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP), Endah Susilowati saat memberikan sambutan tentang aplikasi "Gisinfosp".
Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP), Endah Susilowati saat memberikan sambutan tentang aplikasi “Gisinfosp”. Foto: Istimewa.

Sementara itu, Kepala Distanak Sultra, Muhammad Djudul menjelaskan bahwa aplikasi tersebut menyediakan seluruh informasi terkait kegiatan di Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Distanak Sultra.

“Pada prinsipnya, aplikasi ini bertujuan meningkatkan layanan informasi terutama bidang sarana dan prasarana pertanian ke masyarakat,” katanya.

Peluncuran aplikasi tersebut merupakan upaya Pemprov Sultra dalam menciptakan transparansi informasi publik di bidang pertanian dan peternakan.

Baca Juga:  Sorawolio Bakal Dijadikan Sebagai Kawasan Tanaman Jagung di Baubau

“Selain sebagai wujud transparansi informasi publik, juga bisa menjadi sarana untuk memonitor kegiatan, termasuk kecurangan-kecurangan yang mungkin bisa terjadi di lapangan, kita bisa minimalisir dengan adanya aplikasi ini,” pungkasnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten