Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Nasional

Atlet Cabor Tolak Peluru dan Catur Sultra Raih Medali pada Peparnas XVII di Surakarta

Atlet Cabor Tolak Peluru dan Catur Sultra Raih Medali pada Peparnas XVII di Surakarta
Atlet atletik cabor tolak peluru Sulawesi Tenggara (Sultra), Tety Umbola, menerima medali perak pada Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII. Foto: Istimewa.

Sulawesi Tenggara – Dua atlet cabang olahraga (cabor) atletik dan catur Sulawesi Tenggara (Sultra) berhasil meraih medali pada Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Kota Surakarta, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (13/10/2024).

Keduanya ialah Tety Umbola dan Muhammad Usman. Tety Umbola meraih medali perak pada cabor atletik nomor tolak peluru kelas T13 penglihatan jarak pandang 10 meter. Sementara Muhammad Usman meraih medali perunggu pada cabor catur cepat perorangan.

Dua medali tersebut mereka raih dan persembahkan untuk Sultra. Penjabat (Pj.) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada kedua atlet peraih medali serta atlet kontingen yang telah berjuang.

Atlet catur cepat Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Usman, menerima medali perunggu pada Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII.
Atlet catur cepat Sulawesi Tenggara (Sultra), Muhammad Usman, menerima medali perunggu pada Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII. Foto: Istimewa.

“Terima kasih atas kerja keras, dedikasi, dan perjuangan seluruh atlet, pelatih, dan official yang telah membawa nama baik Sultra di kancah nasional. Prestasi ini membuktikan kita memiliki potensi besar yang harus terus dikembangkan,” ujar Andap.

Andap mengatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra berkomitmen untuk terus mendukung para atlet penyandang disabilitas dan memfasilitasi mereka agar dapat berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. Andap berharap agar prestasi itu menjadi momentum untuk meningkatkan prestasi Atlet di masa mendatang.

Baca Juga:  Pj. Gubernur Sultra Lepas Ekspor Perdana Biji Pinang 56 Ton ke Iran

Peparnas ke XVII sendiri diselenggarakan di Kota Surakarta atau Solo pada 6 Oktober hingga 13 Oktober 2024. Sultra mengirimkan 55 orang, terdiri dari 23 atlet daksa, 4 atlet netra, 10 pelatih, dan 18 official, yang berpartisipasi dalam 9 dari 20 cabang olahraga yang dipertandingkan di Peparnas XVII.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten