Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

BEI Sultra bersama Sultra Island Care Buat Pojok Baca Pesisir di Laonti Konsel

BEI Sultra bersama Sultra Island Care Buat Pojok Baca Pesisir di Laonti Konsel
BEI Sultra dan Sultra Island Care saat meresmikan Pojok Baca Pesisir di Dusun Pasir Panjang, Desa Labua Beropa, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konsel. Foto: Istimewa. (18/12/2022).

Konawe Selatan – Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Sultra Island Care membuat Pojok Baca Pesisir di Dusun Pasir Panjang, Desa Labua Beropa, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).

Pojok baca ini secara simbolis diresmikan, Minggu (18/12/2022) kemarin. Kepala Kantor Perwakilan BEI Sultra, Ricky menjelaskan hal ini menjadi bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) yang rutin pihaknya lakukan setiap tahun.

“Kegiatan ini sejalan dengan peran Bursa Efek Indonesia dalam meningkatkan literasi kepada masyarakat khususnya literasi keuangan karena lokasi, konektivitas jaringan, dan lain sebagainya,” jelas Ricky kepada Kendariinfo, Senin (19/12).

Kepala Kantor Perwakilan BEI Sultra, Ricky saat meresmikan Pojok Baca Pesisir di Dusun Pasir Panjang, Desa Labua Beropa, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konsel. Foto: Istimewa. (18/12/2022).

Total ada sekitar 200an buku yang mengisi pojok baca tersebut dengan mayoritas buku bacaan anak-anak. Buku tersebut merupakan sumbangan dari BEI Sultra dan beberapa pihak donatur dari Sultra Island Care.

Menurutnya masyarakat di daerah pesisir sangat membutuhkan pojok baca ini sebagai sarana literasi bagi mereka.

“Harapan kami ke depannya, pojok baca yang telah dibangun dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat di Dusun Pasir Panjang. Semoga melalui pojok baca ini menjadi sarana masyarakat pesisir untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat,” harapnya.

Baca Juga:  Pasar Modal Sultra Tumbuh Positif di Triwulan I 2022, Investor Saham Bertambah 1.053
Suasana di sekitar Pojok Baca Pesisir di Dusun Pasir Panjang, Desa Labua Beropa, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konsel.
Suasana di sekitar Pojok Baca Pesisir di Dusun Pasir Panjang, Desa Labua Beropa, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konsel. Foto: Istimewa. (18/12/2022).

Setelah peresmian ini, BEI Sultra menyerahkan pengelolaannya kepada Sultra Island Care selaku mitra mereka membuat Pojok Baca Pesisir ini.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten