Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Muna

Buaya Sepanjang 3,5 Meter Ditangkap Warga Lemoambo, Muna Barat

Buaya Sepanjang 3,5 Meter Ditangkap Warga Lemoambo, Muna Barat
Buaya berukuran sekitar 3,5 meter ditangkap warga Desa Lemoambo, Kecamatan Kusambi, Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra). Foto: Istimewa. (1/7/2024). 

Muna Barat – Seekor buaya berukuran sekitar 3,5 meter berhasil ditangkap warga Desa Lemoambo, Kecamatan Kusambi, Kabupaten Muna Barat, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (1/7/2024).

Penangkapan buaya pun sontak menjadi tontonan masyarakat. Buaya itu awalnya sedang berjemur di pinggir sungai. Warga kemudian datang dan langsung berupaya menangkapnya.

Warga berinisiatif memasang jerat menggunakan ayam sebagai umpan. Warga Desa Lemoambo bernama La Malu mengatakan buaya itu akhirnya berhasil ditangkap menjelang malam.

“Sekitar pukul 18.00 Wita, buaya tersebut terjebak dalam jerat yang kami pasang dan berhasil ditangkap,” katanya, Selasa (2/7).

Bukan perkara mudah, warga harus berjibaku untuk menangkap buaya yang kerap meresahkan masyarakat sekitar. Setelah ditangkap, warga lalu melaporkan kejadian itu ke aparat kepolisian.

Tak menunggu waktu lama, polisi datang dan melakukan koordinasi dengan pihak terkait. Buaya yang berhasil ditangkap pun sudah ditangani langsung Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sultra.

“Polisi sudah datang dan kami serahkan kepada mereka,” ujarnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten