Dampingi UMKM, Kendari Preneur Buka Bimtek Para Mentor
Kendari – Kendari Preneur dan Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Perindagkop-UKM) Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) membuka bimbingan teknis (bimtek) bagi 100 mentor atau pendamping UMKM dengan konsep 4 Go (Go Modern, Go Digital, Go Online, Go Global), Senin (8/11/2021).
Bimtek tersebut dibuka langsung Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, di salah satu hotel di Kota Kendari. Bimbingan bagi para mentor UMKM akan berlangsung selama tiga hari, hingga Rabu (10/11).
Ketua Kendari Preneur, Syarif Maulana mengatakan, bimtek tersebut sebagai bentuk pembekalan para mentor UMKM agar lebih mendalami pengetahuan tentang dunia industri dan bisnis.
“Ya, karena dengan pengetahuan bisnis tersebut, para mentor atau pendamping dapat menerapkannya dan mengembangkan bisnis masing-masing untuk dibagi kepada UMKM binaannya. Karena satu mentor ini akan mendampingi 10 UMKM,” katanya.
Selain itu, pihaknya menghadirkan pemateri yang telah berkecimpung di dunia bisnis untuk berbagai pengetahuan tentang pola pendampingan UMKM dengan efektif dan menambah penghasilan berkesinambungan.
“Karena pendampingan adalah roh atau nyawa dari sebuah program pemberdayaan UMKM. Maka harapan terbesar setelah diadakannya bimtek ini, para mentor atau pendamping dapat mewujudkan UMKM unggul di Kendari,” ungkapnya.
Sekretaris Dinas Perindagkop-UKM Kendari, Sri Nursam Dewi mengungkapkan, pihaknya terus mendukung UMKM mandiri yang ingin naik kelas melalui berbagai bentuk bimtek.
“Ya, Pemkot Kendari melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UMKM Kendari tentunya mendukung setiap aktivitas UMKM yang ingin naik kelas. Karena tujuannya untuk percepatan pemulihan ekonomi di kota kita ini,” pungkasnya.
