Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Headline

Diduga Korsleting Listrik, 4 Bangunan Dekat Bundaran Gubernur Sultra Terbakar

Diduga Korsleting Listrik, 4 Bangunan Dekat Bundaran Gubernur Sultra Terbakar
Ilustrasi kebakaran. Foto: Ricardo Gomez/Unsplash.

Kendari – Sedikitnya empat bangunan yang terdiri atas toko mebel, warung sembako, warung makan, dan rumah indekos mengalami kebakaran di Jalan Lasitarda, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, atau persis di depan Bundaran Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Kota Kendari, Sabtu (14/8/2021).

Kepala Seksi Pengendali Operasi Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Kendari, Askar menceritakan, dirinya mendapati laporan terjadinya kebakaran tersebut sekitar pukul 09.30 WITA.

“Kejadian tadi kita dapati laporan sekitar 9.30 WITA, kita langsung menurunkan dua unit mobil Damkar, kejadiannya diduga akibat korsleting listrik,” katanya.

Proses pemadaman api. Foto: Istimewa.
Proses pemadaman api. Foto: Istimewa.

Dia juga mengungkapkan, api pertama kali berasal dari salah satu warung makan di sekitar tempat kejadian.

“Api bersumber dari warung makan dekat situ, kemudian merembet ke tempat lain,” ungkapnya.

Selanjutnya, pihaknya bahu membahu memadamkan api dengan dibantu dengan satu unit mobil watercanon milik Polda Sultra.

“Tadi sekitar satu jam kita berhasil memadamkan api, dibantu dengan satu unit watercanon milik Polda, karena kejadiannya dekat situ, dibantu juga dengan warga setempat,” jelasnya.

Kerugian yang diakibatkan dari kejadian tersebut, kata dia berkisar ratusan juta rupiah.

Baca Juga:  Breaking News: Minibus Ludes Terbakar saat Antre BBM di SPBU Anduonohu Kendari
Proses pemadaman api. Foto: Istimewa.
Proses pemadaman api. Foto: Istimewa.

“Beruntung tidak ada korban jiwa. Namun kerugian yang dialami akibat kejadian tersebut diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah,” pungkasnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten