Dinilai Berhasil Kendalikan Inflasi, Sultra Dapat Hadiah Uang Rp10,44 Miliar

Sulawesi Tenggara – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) mendapatkan hadiah berupa uang senilai Rp10,44 miliar dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) karena dinilai berhasil mengendalikan inflasi. Sultra berada di urutan empat dari 10 daerah yang dinilai berhasil mengendalikan inflasi secara nasional.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani, mengatakan hadiah diberikan kepada daerah yang memiliki kenaikan inflasi hanya sebesar 0,26 persen selama periode Mei sampai Agustus 2022. Menurut Sri Mulyani, persentase itu lebih rendah dari kenaikan inflasi nasional yang mencapai 1,14 persen.
“Pemerintah memberikan reward dalam bentuk Dana Insentif Daerah bagi daerah yang bisa mengendalikan dan menekan inflasinya lebih baik dari nasional. Kita rangking dan kita berikan reward atau dalam hal ini hadiah,” kata Sri Mulyani, Selasa (27/9/2022).
Adapun 10 daerah yang berhasil mendapatkan hadiah dari Kemenkeu adalah Kalimantan Barat, Bangka Belitung, Papua Barat, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Timur, DI Yogyakarta, Banten, Jawa Timur, Bengkulu, dan Sumatera Selatan.
“Rata-rata pemerintah daerah mendapatkan Rp10,32 – Rp10,83 miliar,” ujarnya.
Selain provinsi, pemerintah kabupaten dan kota di Indonesia juga mendapat hadiah berupa uang senilai Rp10 miliar. Namun tak ada satu pun kabupaten dan kota di Sultra yang mendapat hadiah tersebut.
“Mereka-mereka ini yang diberikan insentif dengan rata-rata hadiahnya adalah sekitar Rp10 miliar merupakan daerah yang berprestasi mengendalikan inflasi di daerah masing-masing,” pungkasnya.

