Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Entertainment

Gencar Kenalkan Pakaian Tradisional, Inul Daratista Pakai Tenun dari Konut

2
0
Gencar Kenalkan Pakaian Tradisional, Inul Daratista Pakai Tenun dari Konut
Inul Daratista saat mengenakan gaun berbahan Tenun Konasara dari Konawe Utara. Foto; Instagram/@inul.d.

Konawe Utara – Pedangdut Inul Daratista tampaknya mulai gencar mengenalkan kain tenun tradisional. Hal itu terlihat di salah satu acara televisi, Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021.

Pada momen itu, Inul mengenakan gaun berbahan kain Tenun Konasara dari Kabupaten Konawe Utara (Konut), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Dengan bangga, dia pun mempromosikan kain tenun yang dipakainya, rancangan dari desainer Defrico Audy.

“Tenun Konasara, kain tenun dari Konawe Utara. Designer best @defrico_audy. Mari kita cintai hasil karya anak bangsa, kita bantu UMKM dan kehebatan ibu-ibu daerah yang kreatif berkarya untuk negeri,” kata Inul Daratista di akun Instagramnya, Senin (16/8/2021).

Inul Daratista saat mengenakan gaun berbahan Tenun Konasara dari Konawe Utara. Foto; Instagram/@inul.d.

Tak lupa, dia juga berterima kasih kepada Bupati Konut, Ruksamin dan istrinya Nur Ponira sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda).

Adapun gaun yang dikenakan oleh penyanyi dangdut tersebut, dipenuhi dengan corak berwarna di bagian atas. Seperti kuning, biru, hitam, dan merah. Sedangkan pada bagian bawah gaun itu, seluruhnya berwarna hitam.

“Alhamdulillah malam ini saya tampil wah banget. Ini pakaian yang bahannya dari kain tenun Konawe Utara,” katanya yang saat menjadi juri di LIDA 2021, Minggu (15/8).

Tidak hanya memakai tenun tradisional dari Konut saja, wanita kelahiran Pasuruan, 21 Januari 1979 tersebut juga memakai kain Tenun Kawai Kanduk dari Oku Selatan, Provinsi Sumatra Selatan di hari berikutnya.

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: