Hanya Butuh 2 Hari untuk Polisi Ringkus Komplotan Pembunuh Mahasiswa di Kendari
Kendari – Jajaran personel kepolisian hanya membutuhkan waktu dua hari untuk meringkus komplotan pelaku pembunuhan mahasiswa berinisial LOH di Jalan KS Tubun, Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). Kasus pembunuhan tersebut berhasil terungkap setelah Buser 77 Satreskrim dan Unit Intelkam Polresta Kendari melakukan serangkaian penyelidikan.
Meski tanpa bukti petunjuk seperti rekaman CCTV, saksi yang melihat langsung pembunuhan, termasuk sepinya tempat kejadian perkara (TKP), Buser 77 Satreskrim dan Unit Intelkam Polresta Kendari berhasil mengungkap kasus tersebut dengan caranya sendiri. Hal itu diungkapkan Kapolresta Kendari, Kombes Pol Aris Tri Yunarko.
“Lokasi kejadian memang sepi. Tidak ada saksi langsung di sana, termasuk CCTV. Tetapi, anggota kami mempunyai cara tersendiri untuk mengungkap kasus-kasus seperti ini,” ungkap Aris, Senin (7/10).
Aris mengatakan bahwa Polresta Kendari telah melakukan beberapa pengungkapan kasus pembunuhan di Kendari. Mulai dari pembunuhan pelanggan di Rumah Makan Doa Ibu 3, ibu mertua di Kecamatan Poasia, ODGJ di Kecamatan Puuwatu, dan beberapa kasus lainnya.
“Untuk materi pengungkapan yang dilakukan oleh anggota kami, tentu ini menjadi rahasia penyelidikan dan penyidikan. Tetapi kami akan terus melakukan yang terbaik untuk masyarakat Kendari,” katanya.
Terkait kasus pembunuhan mahasiswa di Jalan KS Tubun, Aris menyebut Buser 77 dan Unit Intelkam Polresta Kendari lebih dulu meringkus pria berinisial HE dan wanita berinisial IN di BTN Adam Al-Hafidz, Kelurahan Rahandouna, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Minggu (6/10).
Setelah dilakukan pengembangan, pihaknya kembali meringkus pria berinisial ER di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (7/10). Belum diketahui pasti motif para terduga pelaku melakukan tindak pidana pembunuhan terhadap LOH. Saat ini, ketiga pelaku masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polresta Kendari.
Buser 77 dan Intelkam Tangkap Pelaku Baru di Morowali dalam Kasus Pembunuhan Mahasiswa Kendari