Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Kantor Bahasa Sultra Pupuk Minat Baca Siswa dengan Wisata Literasi ke Perpusda

Kantor Bahasa Sultra Pupuk Minat Baca Siswa dengan Wisata Literasi ke Perpusda
Para siswa bersama perwakilan Kantor Bahasa Sultra yang melakukan wisata literasi di Perpustakaan Daerah Sultra. Foto: Istimewa.

Kendari – Sebanyak 15 siswa SMA sederajat melakukan wisata literasi di Perpustakaan Daerah (Perpusda) Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (20/6/2023). 15 siswa ini merupakan peserta Pembinaan, Lomba, dan Kurasi Hasil Resensi yang sedang diselenggarakan di Kantor Bahasa Provinsi Sulawesi Tenggara (KBST).

Pada kegiatan ini, peserta menerima materi tentang “Sosialisasi Tata Cara Pendaftaran Keanggotaan Perpustakaan Daerah” oleh Analis Perencana dan Kerja Sama Perpustakaan Perpusda Sultra, Wa Ode Sitti Rahmi Adawiyah. Setelah itu, peserta dipandu untuk membuat kartu anggota perpustakaan.

“Setelah mendapatkan kartu perpustakaan, peserta diberikan akses untuk membaca dan meminjam buku. Buku yang dipinjam tersebut akan diresensi oleh para peserta,” kata Rahmi.

Kegiatan wisata literasi ini bertujuan untuk menumbuhkan dan mengasah kemampuan siswa dalam mengakses buku, kemudian membaca, menafsirkan, mengintegrasikan, mengevaluasi, serta merefleksi informasi yang ada di dalam buku tersebut.

“Kegiatan ini sangat bagus sekali. Provinsi kita sangat butuh kegiatan kreativitas seperti ini untuk meningkatkan minat baca remaja. Meskipun minat baca lumayan sulit ditanamkan pada saat usia remaja, mudah-mudahan kegiatan-kegiatan seperti ini tetap dilakukan,” tambahnya.

Rahmi berharap setelah kegiatan ini, perpustakaan tidak hanya dijadikan sebagai tempat nongkrong atau didatangi hanya untuk mengerjakan tugas. Tetapi, siswa dapat menjadikan berkunjung ke perpustakaan sebagai agenda rutin yang harus dilakukan.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten