Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Kasus Guru dan Siswa di Konsel, PGRI Sultra Harap Selesai dengan Baik

0
0
Kasus Guru dan Siswa di Konsel, PGRI Sultra Harap Selesai dengan Baik
Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Abdul Halim Momo. Foto: Herlis Ode Mainuru/Kendariinfo. (21/10/2024).

Konawe Selatan – Ketua PGRI Sultra, Abdul Halim Momo berharap kasus yang melibatkan guru honor bernama Supriyani dan siswa kelas 1 SDN 4 Baito berinisial D (6) diselesaikan dengan baik.

Halim menyebut, ia tidak ingin kasus itu berlarut-larut apalagi ada polemik mencari siapa yang salah dan siapa yang benar. Menurutnya, guru merupakan pendidik bagi tumbuh kembangnya generasi muda. Di sisi lain, pendidik adalah anak-anak yang perlu dijaga dan dilindungi, khususnya di lingkungan sekolah.

“Yang terpenting sekarang ini bukan lagi mencari siapa yang benar dan salah. Kita berharap kasus ini selesai dengan bagus dan tetap kondusif,” katanya, Senin (21/10/2024).

Sementara itu, Kapolres Konawe Selatan (Konsel), AKBP Febry Sam menerangkan pihaknya akan memulihkan hak-hak siswa dan guru dalam kasus yang sedang bergulir.

“Kami akan melakukan langkah-langkah pemulihan hak kepada kedua belah pihak, terutama dalam hal pendidikan,” tegasnya, Senin (21/10).

Tidak hanya itu, Febry mengaku, Polres Konsel tengah berkoordinasi dengan PGRI Sultra agar dicarikan jalan terbaik sehingga tidak merugikan kedua belah pihak.

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pihak terkait guna menemukan jalan terbaik agar tidak ada yang dirugikan,” pungkasnya.

Isu Permintaan Rp50 Juta dalam Kasus Guru Honor di Konsel, Supriyani: Kepala Desa Tawarkan

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: