Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Kasus Pengeroyokan Wanita di Kendari Berakhir Damai Secara Kekeluargaan

Kasus Pengeroyokan Wanita di Kendari Berakhir Damai Secara Kekeluargaan
Proses restorative justice antara pelaku dan korban pengeroyokan di Kendari. Foto: Istimewa. (3/9/2024).

Kendari – Kasus pengeroyokan wanita yang terjadi di Disemeja Coffee Shop, Jalan Saosao, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) berakhir damai, Rabu (4/9/2024).

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Nirwan Fakaubun, mengatakan komplotan pelaku ada tiga orang masing-masing berinisial SP (26), AJS (20), dan AL (25). Sedangkan korban merupakan seorang wanita berinisial RP (17).

Kata Nirwan, para pelaku sempat diamankan di Mako Polresta Kendari pada Selasa (3/9). Tetapi, kasus tersebut diselesaikan secara kekeluargaan oleh kedua belah pihak.

“Sudah di RJ (Restorative Justice),” katanya.

Sebelumnya, lanjut Nirwan, aksi pengeroyokan ini bermula saat para pelaku meninggalkan tempat duduk tongkrongan mereka, Kamis (29/8), malam. Dalam perjalanan ke luar, mereka mendengar ada kata-kata kasar yang dilontarkan oleh seseorang dari area tempat duduk korban.

Tidak terima dengan kejadian itu, mereka menghampiri dan meminta penjelasan kepada korban bersama teman-temannya. Namun kedua belah pihak justru terlibat cekcok dan pertikaian.

Dalam insiden itu, korban RP ditarik rambutnya hingga dibanting di lantai. Saat itu juga, korban yang tidak terima langsung melapor ke Polresta Kendari.

Baca Juga:  Sempat Jalani Perawatan Medis, Maling yang Jatuh dari Lantai 3 Ruko di Kendari Meninggal Dunia

Setelah serangkaian penyelidikan, polisi akhirnya meringkus tiga orang pelaku di wilayah yang berbeda-beda di Kota Kendari, Selasa (3/9). Dari hasil interogasi, para pelaku mengakui semua tindak pidana penganiayaan yang dilakukan itu namun semua berakhir damai.

Tersinggung Jadi Motif Komplotan Pelaku Keroyok Wanita yang Tengah Nongkrong di Kendari

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten