Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Konawe

Keluarga TKW Konawe yang Diduga Disiksa dan Dilecehkan Majikan di Oman Keluhkan Respons Pemerintah

0
0
TKW asal Kabupaten Konawe yang bekerja di Negara Oman, Eka Arwanti saat menangis dan menceritakan kasus penyiksaan dan pelecehan. Foto: Istimewa.

Konawe – Keluarga seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Desa Amosilu, Kecamatan Besulutu, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), bernama Eka Arwati mengeluhkan respons pemerintah yang dianggap tidak peduli dengan kondisi warga negaranya di negeri orang.

Hal itu disampaikan oleh suami Eka Arwati, Rusdjik. A Telaa. Ia mengatakan sejak istrinya mendapatkan perlakuan itu, langsung menghubungi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Muscat, Oman. Ia juga menghubungi Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (KP2MI).

“KBRI sama KP2MI sudah saya hubungi minta tolong, lewat hotline-nya. Tetapi responsnya kurang memuaskan. Seakan-akan mereka tidak peduli,” kata Rusdjik saat dihubungi Kendariinfo, Senin (19/1/2026).

Ia mengaku tidak puas dengan respons kedua lembaga pemerintah tersebut. Menurut dia, kedua lembaga itu hanya meminta agar istrinya menjaga kesehatan jika sakit.

“Saya minta tolong, istri saya sudah dianiaya dan dilecehkan. Tetapi seakan-akan mereka lepas tanggung jawab. Mereka hanya minta istri saya banyak-banyak berdoa,” bebernya.

Ia mengungkapkan kejadian penganiayaan hingga pelecehan tersebut terjadi pada awal Januari 2026. Peristiwa itu memang baru kali pertama terjadi sejak istrinya mulai bekerja pada Oktober 2025.

“Awal kerja itu aman-aman saja, majikannya baik. Tetapi awal Januari kemarin saat dia mengeluh sakit, dia dianiaya dan dilecehkan,” ujarnya.

Namun ia mengaku tetap menaruh harapan besar agar pemerintah bisa memperhatikan istrinya sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan. “Karena slogan no viral no justice. Semoga dengan viralnya ini pemerintah bisa membantu istri saya,” ungkap dia.

Seperti diberitakan sebelumnya, video curhatan seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Desa Amosilu bernama Eka Arwati, viral di media sosial. Dalam video yang beredar luas sejak Minggu (18/1), Eka mengaku menjadi korban penyiksaan dan pelecehan oleh majikannya selama bekerja di Negara Oman.

Dalam rekaman video yang diunggah melalui akun TikTok pribadinya, @ekhaapxcd1h, Eka tampak menangis dan memohon pertolongan agar bisa segera dipulangkan ke kampung halamannya. Ia mengaku sudah tidak sanggup lagi bertahan bekerja di negara tersebut.

Eka menyebut telah bekerja sebagai TKW di Oman selama kurang lebih tiga bulan. Namun, baru dua bulan bekerja, ia jatuh sakit. Meski dalam kondisi tidak sehat, Eka mengaku tetap dipaksa bekerja oleh majikannya.

Viral TKW asal Konawe Minta Dipulangkan Usai Disiksa dan Dilecehkan Majikan di Oman

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: