Kepergok Warga, Maling di Kendari Kabur dan Tinggalkan Motor yang Digunakan

Kendari – Kepergok warga saat beraksi, maling di Jalan Hurami, Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari kabur dari lokasi kejadian. Saat berusaha lari, pelaku meninggalkan sepeda motor yang ia digunakan, Jumat (11/8/2023).
Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman mengatakan, pihaknya mendapat informasi adanya dugaan kasus pencurian itu karena laporan dari warga sekitar.
“Kami mendapat laporan dari warga di sana, makanya anggota kami turunkan ke lokasi untuk melakukan pemantauan,” katanya.
Informasi yang dihimpun oleh pihak kepolisian, pelaku terciduk warga saat melakukan aksi pencurian sepeda motor. Saat diciduk, pelaku hanya bisa lari dan membawa kabur motor yang ia curi, sedangkan motor yang digunakannya sendiri ketinggalan di TKP.
Selanjutnya, untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut, polisi menyita dan membawa motor pelaku dengan nomor polisi DT 4666 ZE jenis Yamaha X-Ride ke Mako Polresta Kendari.
“Motor yang dicuri masih dibawa pelaku, kasusnya dalam lidik,” pungkasnya.


