Kondisi Cuaca Tak Menentu, Pemkot Kendari Imbau Warga Waspada di Daerah Rawan Bencana
Kendari – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari mengimbau kepada masyarakat untuk senantiasa waspada apabila berada di daerah rawan bencana mengingat akhir-akhir ini kondisi cuaca tidak menentu.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala mengatakan, ada beberapa lokasi rawan bencana di Kota Lulo yang mesti dihindari dan menjadi perhatian khusus oleh masyarakat.
“Misalnya bencana longsor, rawan terjadi di sekitaran mulai Kecamatan Mandonga, Kendari Barat sampai Kecamatan Kendari,” katanya usai membuka kegiatan pelatihan pengembangan kapasitas Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) di salah satu hotel di Kendari, Selasa (13/12/2022).
Sekda mengungkapkan topografi wilayah di kawasan tersebut memang banyak lereng, tebing, dan perbukitan yang merupakan daerah rawan terjadi longsor.
“Kalau banjir mudah-mudahan tidak ada daerah rawan, termasuk musibah kebakaran mudah-mudahan tidak terjadi di tengah-tengah kita,” imbuhnya.
Berangkat dari kekhawatiran itu, sekda meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kendari bersama TRC Kota Kendari tetap siaga, bertindak cepat dan cermat dalam membantu masyarakat ketika terjadi bencana maupun melakukan mitigasi bencana.
“Kita sebagai tim harus posisinya standby, diharapkan kecepatannya seiring dengan ketepatannya. Sehingga setiap tindakan tidak menimbulkan efek yang tidak diinginkan,” pungkasnya.