Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Kunker di Kendari, Menteri Tito Tekankan Netralitas ASN Hadapi Pemilu 2024

Kunker di Kendari, Menteri Tito Tekankan Netralitas ASN Hadapi Pemilu 2024
Mendagri RI, Tito Karnavian saat melakukan kunker di Kendari. Foto: Hasmin Ladiga/Kendariinfo. (27/10/2023).

Kendari – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia (RI), Tito Karnavian melakukan kunjungan kerja (kunker) dalam rangka rapat koordinasi kepala daerah, penyelenggara, dan pengawasan pemilu se-Sulawesi Tenggara (Sultra) di Claro Hotel Kendari, Jumat (27/10/2023).

Dalam kunjungan tersebut, Menteri Tito membahas berbagai hal terkait sejumlah persoalan di Sultra termasuk tentang penekanan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) jelang Pemilu 2024 mendatang.

Menurut Tito, soal masalah netralitas semua sudah ada dalam aturan dari penyelenggara pemilu itu sendiri, oleh karenanya apabila ada oknum ASN yang melakukan pelanggaran maka akan ada sanksi yang menunggu.

Suasana rapat koordinasi oleh Mendagri RI, Tito Karnavian bersama kepala-kepala daerah di Sultra.
Suasana rapat koordinasi oleh Mendagri RI, Tito Karnavian bersama kepala-kepala daerah di Sultra. Foto: Hasmin Ladiga/Kendariinfo. (27/10/2023).

“Banyak sanksi yang bisa dikenakan, misalnya pindah tugas, demosi, dan lain-lain itu merupakan tindakan tegas yang akan diberikan kepada oknum ASN yang melanggar netralitas dalam pemilu,” katanya.

Sementara itu, apabila nantinya ditemukan pelanggaran tindak pidana, maka masalah tersebut dapat dilimpahkan kepada pihak berkewajiban yang harapannya bisa menjadi rambu supaya netralitas ASN bisa tetap dijaga sedini mungkin.

“Pemilu ini kan ada wasitnya yakni Bawaslu, jadi kami harapkan mereka bisa memaksimalkan perannya, agar hal-hal yang berbau pelanggaran bisa diminimalisasi,” pungkasnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten