Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Melihat Gelar Karya P5 SMPN 1 Kendari Pamerkan Ragam Kearifan Lokal untuk Hidup Berkelanjutan

Melihat Gelar Karya P5 SMPN 1 Kendari Pamerkan Ragam Kearifan Lokal untuk Hidup Berkelanjutan
Gelar Karya P5 di SMPN 1 Kendari. Foto: Istimewa. (19/9/2024).

Kendari – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Kendari melaksanakan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan membuat pameran ragam kearifan lokal memanfaatkan rekayasa teknologi untuk hidup berkelanjutan, Kamis (19/9/2024).

Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kendari ini juga dirangkaikan dengan launching door card access yang merupakan hasil karya para siswa.

Ketua Panitia Kegiatan, Nur Aliya Qaisarah mengatakan, pameran itu menampilkan beragam makanan dan hasil karya siswa-siswi kelas dengan tema kearifan lokal, gaya hidup berkelanjutan hingga rekayasa teknologi.

Gelar Karya P5 di SMPN 1 Kendari.
Gelar Karya P5 di SMPN 1 Kendari. Foto: Istimewa. (19/9/2024).

“Ada berbagai macam keterampilan yang kami sebagai siswa tampilkan, hal ini sebagai wujud dari program P5 Kurikulum Merdeka Belajar. Ekspresi karya yang kami salurkan juga ini sebagai wujud keseriusan kami dalam menimba ilmu,” katanya.

Kegiatan yang berlokasi di Lapangan SMPN 1 Kendari itu juga dimeriahkan dengan ⁠penampilan tari kreasi, fashion show, penampilan band, dan berbagai persembahan lainnya dari siswa-siswi sekolah tersebut.

“Selain menjadi wadah pameran, Gelar Karya ini juga kami manfaatkan sebagai sarana untuk menyalurkan hobi dan minat kami,” tutupnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten