Pertandingan Sepak Bola Antara Tim SMAN 1 Sampara dan Desa Pohara Konawe Ricuh
Konawe – Pertandingan sepak bola di Lapangan Haribau, Kelurahan Sampara, Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe berlangsung ricuh, Minggu (6/8/20223). Dua kelompok massa terlibat saling serang dalam lapangan.
Informasi yang dihimpun Kendariinfo, pertandingan tersebut mempertemukan antara kesebelasan Desa Pohara dan SMAN 1 Sampara.
Dalam video yang tersebar, dua club bola yang masing-masing berseragam merah dan putih itu terlibat aksi kejar-kejaran. Bahkan, sekelompok penonton tampak memasuki lapangan dan ikut menyerang pemain yang berseragam merah. Aksi saling pukul antara pemain dan penonton pun tidak terhindarkan.
Kasubsi PIDM Humas Polres Konawe, Aiptu Sapri saat dikonfirmasi membenarkan informasi tersebut.
“Benar, tadi sore kejadiannya antara Tim SMAN 1 Sampara dan Tim Desa Pohara,” katanya.
Kendati demikian, ia belum mengetahui pasti kronologi kejadian itu dan saat ini anggotanya sedang membuat laporan lengkap.
“Laporan lengkapnya sebentar,” pungkasnya.