Pj. Gubernur Sultra Lantik Bupati Koltim dan Pj. Bupati Bombana
Kendari – Penjabat (Pj.) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto melantik Bupati Kolaka Timur (Koltim), Abdul Azis dan Pj. Bupati Bombana, Edy Suharmanto di Ruang Pola Kantor Gubernur Sultra, Senin (27/11/2023).
Pelantikan dua pejabat daerah ini sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia (RI) Nomor 100.2.1.3-6165 Tahun 2023 (Pj. Bupati Bombana) dan Nomor 100.2.1.3-6121 Tahun 2023 (Bupati Koltim).
Selepas pelantikan tersebut, Andap Budhi menyampaikan selamat atas kepada dua kepala daerah tersebut. Dia juga menyampaikan pelantikan tersebut merupakan amanah yang wajib dijalankan dengan sungguh-sungguh.
“Tidak semua orang dapat kesempatan menjadi bupati ataupun pj. bupati. Pada kesempatan ini saya mengingatkan kembali, jadilah pemimpin yang bukan hanya terpilih tetapi juga terpanggil untuk melaksanakan tugas-tugas dalam rangka pelayanan publik,” tegas Pj. Gubernur Sultra.
Andap berharap para pejabat ini nantinya bisa selalu mendahulukan kepentingan rakyat atas kepentingan pribadinya agar nantinya jabatannya bisa menjadi ladang pahala bukan hanya sekedar jabatan.
“Saya berharap bapak-bapak bisa menjadi pemimpin yang amanah yang berjuang untuk terpenuhinya hak-hak rakyat di segala lini kehidupan seperti sandang, pangan, dan papan hingga infrastruktur dan lain-lain,” tutupnya.