Public Display Kalla Toyota Kendari, Ada Hadiah Langsung dan Cicilan Murah hingga 31 Januari
Kendari – Kalla Toyota kembali menggelar public display di Lippo Plaza Kendari yang berlangsung selama 10 – 31 Januari 2022. Pelanggan bakal mendapat banyak keuntungan saat melakukan pembelian mobil Toyota, mulai hadiah langsung, cicilan ringan, dan DP Rp2 jutaan.
Marketing Manager Kalla Toyota, Mifta Farid S Putra mengatakan, angsuran Rp2 jutaan juga berlaku untuk pembelian mobil terbaru Toyota All New Avanza dan All New Veloz. Dia menyebut, ada benefit tambahan berupa free asuransi 1 tahun, free aksesori dan kaca film, free compliment Covid-19, free welcome pack, serta free biaya service selama empat tahun atau jarak 50.000 km.
“Di awal tahun ini, kami kembali hadir lebih dekat bersama pelanggan melalui event public display yang menghadirkan berbagai keuntungan. Selain kemudahan melakukan pembelian unit Toyota, pelanggan juga bakal mendapatkan hadiah langsung serta kesempatan memenangkan doorprize lainnya. Tak hanya itu, pemenang grand prize 1 unit Toyota Agya juga bakal diundi dalam beberapa hari ke depan. Untuk itu, segera lakukan transaksi di Kalla Toyota Kendari dan menangkan hadiah terbaik ini,” katanya, Selasa (11/1/2022).
Sementara untuk hadiah langsung saat melakukan transaksi di lokasi public display berupa voucher e-commerce. Selain itu, masih ada kesempatan memenangkan hadiah khusus bagi pelanggan yang melakukan test drive All New Avanza dan All Nev Veloz, yaitu 4 Benelli Panarea, 50 Samsung Galaxy Z Flip, dan 308 Nintendo Switch Lite.
Pada public display kali ini, pelanggan juga dapat memanfaatkan event untuk melakukan trade in atau tukar tambah dengan keuntungan berupa subsidi hingga Rp5 juta. Pada layanan purnajualnya, Kalla Toyota menghadirkan free fogging serta free check up untuk 100 customer pertama.
“Kalla Toyota memiliki aplikasi berbasis digital bernama K-Tos sebagai optimalisasi layanan purnajualnya. Dengan tagline ‘Kemudahan Dalam Genggaman’, aplikasi ini memiliki tiga layanan utama, yaitu layanan booking service, layanan order part, dan layanan live chat di WhatsApp Kalla Toyota,” jelasnya.
Untuk meyakinkan para pelanggan, Mifta mengeklaim Kalla Toyota berhasil memimpin pasar otomotif di Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan market share 33,32 persen. Segmen yang mendominasi penjualan adalah SUV dan MPV dengan model-model andalan Toyota, mulai dari Raize, Rush, Calya, dan Avanza.
“Untuk mengetahui informasi lebih lengkap seputar Kalla Toyota, pelanggan dapat berkunjung ke website kallatoyota.co.id atau media sosial Kalla Toyota di Instagram @KallaToyotaID, Twitter @KallaToyotaID, dan Facebook KallaToyota.me. Selain itu, dapat pula menghubungi hotline Kalla Care di nomor 04113000103 atau live chat via WhatsApp di nomor 08114414030,” pungkasnya.