Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Raih Hasil Baik pada Pemilihan DPD RI Dapil Sultra, Umar Bonte Ingin Jadi Calon Gubernur

0
0
Raih Hasil Baik pada Pemilihan DPD RI Dapil Sultra, Umar Bonte Ingin Jadi Calon Gubernur
Caleg DPD RI Dapil Sultra, La Ode Umar Bonte. Foto: Hasmin Ladiga/Kendarinfo. (25/2/2024).

Kendari – Calon anggota legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI), La Ode Umar Bonte menyampaikan niatnya untuk maju sebagai calon Gubernur Sultra.

Hal ini dia sampaikan di hadapan simpatisannya di Hotel PlazaInn Kendari, Minggu (25/2/2024). Niatnya tersebut sebagai respons dari hasil sementara capaian suaranya dalam kontestasi Pileg DPD RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sultra. Saat ini La Ode Umar Bonte masih memimpin klasemen perolehan suara terbanyak untuk Pilcaleg DPD RI Dapil Sultra.

Di hadapan para simpatisannya yang datang dari berbagai daerah di Sultra seperti Konawe, Konawe Kepulauan, Muna Barat, dan Kota Kendari, Umar dengan mantap menyampaikan hal tersebut.

Caleg DPD RI Dapil Sultra, La Ode Umar Bonte saat berdiri di hadapan para simpatisannya. Foto: Hasmin Ladiga/Kendarinfo. (25/2/2024).

“Hal itu adalah salah satu bentuk respons dari keinginan tim bahwa mereka menginginkan saya menjadi calon gubernur, berarti saya tidak boleh menolak, maka malam ini saya pastikan saya siap menuju Gubernur Sultra,” katanya.

Menurutnya, niat tersebut bukan semata-mata karena dirinya memenangkan Pilcaleg DPD RI Dapil Sultra, melainkan sebagai bentuk tindak lanjut dari keinginan para timnya yang memintanya maju sebagai calon gubernur.

“Sebetulnya sejak awal saya ingin sekali menjadi calon gubernur, kenapa? Karena saya melihat daerah saya perlu adanya perhatian serius,” tambahnya.

Bukan tanpa alasan, Umar Bonte menilai, saat ini Sultra masih memiliki banyak pekerjaan rumah untuk dibenahi baik dari segi pembangunan, pelayanan masyarakat, tenaga kerja dan lain-lain agar Sultra bisa sejajar dengan daerah-daerah lain.

Meski begitu, Umar menuturkan untuk langkah awal dirinya akan melihat hasil survei kandidat atau calon kepala daerah di Pilgub Sultra 2024 mendatang.

Dari Hasil survei tersebut, nantinya dia akan mencoba berkomunikasi dengan partai politik yang siap mengusungnya di Pilgub 2024.

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: