Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Ribuan Milenial dan Gen Z Nyatakan Dukungan ke Radhan-Rasyid di Pilkada Konsel

0
0
Ribuan Milenial dan Gen Z Nyatakan Dukungan ke Radhan-Rasyid di Pilkada Konsel
Calon Bupati Konawe Selatan (Konsel), Muh. Radhan Algindo Nur Alam, mengukuhkan tim pemenangan dari kalangan milenial dan gen Z. Foto: Istimewa (10/10/2024).

Konawe Selatan – Dukungan bagi pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel), Muh. Radhan Algindo Nur Alam-Rasyid, terus mengalir. Kali ini datang dari ribuan milenial dan gen Z yang menyatakan dukungan kepada paslon nomor urut 2 itu.

Dukungan itu ada usai pembacaan deklarasi dan pemasangan rompi tim yang dipimpin langsung Radhan Nur Alam di satu kafe di Kecamatan Ranomeeto, Kamis (10/10/2024) malam.

Dalam kesempatan itu, Radhan menyampaikan apresiasi kepada tim yang baru dikukuhkan. Radhan juga mengajak seluruh anggota tim pemenangan untuk bekerja keras dan solid dalam menyampaikan visi dan misi pasangan Radhan-Rasyid kepada masyarakat.

“Selamat berjuang dan berkomitmen memajukan daerah kita, Konawe Selatan, dengan memenangkan kami pada 27 November 2024,” ujar Radhan.

Ia menekankan pentingnya kesepakatan di antara anggota tim bahwa anak muda Konsel perlu memilih pemimpin yang muda dan sejalan dengan aspirasi mereka.

“Saya ingin kita semua memiliki satu kesepakatan dalam pikiran, niat, dan tujuan bahwa anak muda Konawe Selatan harus memilih pemimpin muda dan sepemikiran,” ungkap Radhan.

Dalam kesempatan tersebut, Radhan juga menyoroti tantangan generasi muda di Konsel, terutama mereka yang baru lulus SMA dan mengalami kesulitan melanjutkan pendidikan atau mendapatkan pekerjaan. Sebagai solusi, ia berjanji untuk memperjuangkan berdirinya universitas di Konsel jika terpilih, serta menyediakan program beasiswa bagi pemuda berprestasi untuk meningkatkan akses mereka terhadap pendidikan tinggi.

Pasangan Radhan-Rasyid mengusung beberapa program unggulan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, termasuk pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Konsel. Radhan menjelaskan bahwa program itu dirancang untuk membantu UMKM berkembang dan menjadi tulang punggung perekonomian lokal.

“Kami ingin memastikan bahwa UMKM daerah ini bisa berkembang dan menjadi tulang punggung perekonomian lokal. Program pemberdayaan ini akan memberikan pelatihan, akses modal, hingga pemasaran lebih luas,” jelas Radhan.

Dukungan kuat dari generasi milenial dan gen Z membuat Radhan-Rasyid mengaku semakin optimistis meraih kemenangan dalam Pilkada Konsel 27 November mendatang.

“Antusias ribuan pemuda yang hadir ini menunjukkan semangat mereka bertemu dengan semangat perubahan yang kami bawa,” tambah Radhan.

Ketua Tim Milenial-Gen Z di Konsel, Rifky, mengatakan alasan dukungan penuh kepada pasangan Radhan-Rasyid. Rifky menilai Radhan-Rasyid membawa visi dan semangat, serta sejalan dengan harapan generasi milenial dan gen Z dalam mewujudkan Konsel yang lebih baik.

“Kami siap berjuang untuk memenangkan Radhan-Rasyid di Pilkada Konsel 2024. Kami yakin mereka mampu membawa perubahan nyata bagi pemuda dan masyarakat Konsel secara keseluruhan,” kata Rifky.

Salah satu anggota tim pemenangan, Dinda, juga menyuarakan harapannya terhadap pasangan itu.

“Kami merasa pasangan Radhan-Rasyid mengerti kebutuhan generasi muda di sini. Program beasiswa dan rencana pembangunan universitas sangat relevan, dan ini menunjukkan bahwa mereka serius ingin memberdayakan anak muda,” ujar Dinda.

Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: