Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Sediakan 1.000 Kursi, Wings Air Kembali Layani Rute Kendari ke Wakatobi dan Baubau

Sediakan 1.000 Kursi, Wings Air Kembali Layani Rute Kendari ke Wakatobi dan Baubau
Pesawat Wings Air. Foto: Ilustrasi/Istimewa.

Kendari – Maskapai penerbangan Wings Air kembali melayani rute intra-Sulawesi Tenggara (Sultra) yaitu Kendari – Baubau – Kendari dan Kendari – Wakatobi – Kendari mulai hari ini, 10 April 2023.

Corporate Communications Strategic Lion Group, Danang Mandala Prihantoro mengatakan bahwa Wings Air menyediakan total 1.000 kursi hingga 30 April 2023 nanti.

“Rute penerbangan Wings Air secara berjadwal diharapkan memperlancar mobilitas masyarakat, pebisnis dan wisatawan ke daerah ini menjadi lebih mudah dan cepat,” kata Danang dalam keterangan resminya, Senin (10/4/2023).

Untuk tahap awal, rute ini hanya akan melayani dua kali dalam sepekan dengan jadwal yang teratur dan waktu keberangkatan yang tepat.

Adapun rute penerbangan Wings Air tersebut, antara lain:

  1. Kendari (KDI) – Baubau (BUW) dengan nomor penerbangan IW-1319, berangkat pukul 13.10, tiba pukul 13.40.
  2. Baubau (BUW) – Kendari (KDI) dengan nomor penerbangan IW-1318, berangkat pukul 10.00, tiba pukul 10.30.
  3. Kendari (KDI) – Wakatobi (WNI) dengan nomor penerbangan IW-1336, berangkat pukul 10.50, tiba pukul 11.35.
  4. Wakatobi (WNI) – Kendari (KDI) dengan nomor penerbangan IW-1335, berangkat pukul 12.45, tiba pukul 13.30.

Danang menjelaskan nantinya penumpang pesawat Wings Air intra-Sultra akan menggunakan armada pesawat modern yaitu ATR 72-500 dan ATR 72-600 yang dilengkapi dengan kapasitas 72 kursi kelas ekonomi dan fasilitas yang memadai.

Baca Juga:  Super Air Jet Buka Rute Kendari Tujuan Makassar pada 23 Juni 2023

“Penerbangan reguler dengan Wings Air intra-Sultra membutuhkan waktu tempuh yang jauh lebih singkat. Sebagai contoh, penerbangan dari Kendari ke Baubau hanya membutuhkan waktu sekitar 30 sampai 40 menit,” imbuh Danang.

Atas nama Wings Air, Danang mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan dan kerja sama sehingga rute ini bisa berjalan lagi dengan reguler.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten