Sempat Kabur, Terduga Pelaku Pencabulan Bidan di Mubar Berhasil Ditangkap

Muna Barat – Setelah sempat melarikan diri, terduga pelaku pencabulan dan perampokan terhadap seorang bidan desa di Kecamatan Sawerigadi, Kabupaten Muna Barat (Mubar), berhasil ditangkap Tim Polres Muna, Rabu (23/2/2022).
Pria bernama Abdul Mulkadir alias Laser itu ditangkap sekitar pukul 22.30 WITA. Kapolsek Sawerigadi, Ipda Burhanuddin saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan itu.
“Iya benar, sudah menyerahkan diri. Sudah di Polres Muna sejak tadi malam,” kata Burhanuddin, Kamis (24/2).

Sebelumnya, pada Minggu (20/2) pelaku ditangkap oleh Tim Polsek Sawerigadi kemudian dilakukan pemeriksaan, dan pelaku mengakui perbuatannya.
Usai menjalani pemeriksaan awal, selanjutnya pelaku dibawa ke Kantor Polsek Sawerigadi untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
“Pada saat kita antar itu pelaku ambil barang buktinya di rumahnya, kita antar kembali di Polsek untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat anggota saya membuka pintu mobil dan berada di sampingnya, terduga pelaku ini langsung mendorong pintu sehingga anggota itu jatuh tersungkur. Saat itu, terduga pelaku langsung lari di tempat gelap,” tambahnya.
Lebih lanjut, Burhanuddin menambahkan, usai kembali tertangkap, pihaknya akan melakukan gelar perkara.
“Kita akan melakukan gelar perkara dulu,” pungkasnya.

