Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Kendari

Sepanjang 2025, Pemprov Sultra Fasilitasi Pembangunan Koperasi Merah Putih di 489 Titik

Sepanjang 2025, Pemprov Sultra Fasilitasi Pembangunan Koperasi Merah Putih di 489 Titik
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, La Ode Muhamad Shalihin. Foto: Hasmin Ladiga/Kendariinfo. (7/1/2025).

Kendari – Sepanjang tahun 2025, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) memfasilitasi pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih di 489 titik yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota. Fasilitasi ini dilakukan bersamaan dengan capaian pembentukan koperasi yang telah menjangkau seluruh desa dan kelurahan di Sultra.

Selain mendorong pembentukan kelembagaan, Pemprov Sultra juga mengawal tahapan lanjutan berupa persiapan operasional dan pembangunan fisik koperasi. Proses tersebut melibatkan penyediaan lahan dan aset oleh pemerintah kabupaten/kota maupun pemerintah provinsi.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sultra, La Ode Muhamad Shalihin, menyampaikan pembangunan fisik Koperasi Merah Putih sepanjang 2025 dilaksanakan melalui kerja sama PT Agrinas Pangan Nusantara dengan dukungan Kodim di masing-masing daerah.

“Sepanjang 2025, pembangunan Koperasi Merah Putih dilakukan di 502 titik di Sultra dan yang sudah terealisasi pembangunannya mencapai 489 titik. Pembangunan ini mencakup kantor koperasi, gudang, hingga gerai usaha yang terintegrasi dengan layanan ekonomi desa,” kata Shalihin, Rabu (7/1/2025).

Ia menjelaskan, pembangunan fisik tersebut ditargetkan rampung pada Maret 2026. Keterlibatan TNI difokuskan pada percepatan pendirian sarana koperasi yang mendukung aktivitas ekonomi masyarakat desa dan kelurahan.

Di sisi lain, Dinas Koperasi dan UMKM Sultra juga melakukan penguatan pengawasan dengan membentuk tim verifikasi dan validasi pembangunan koperasi yang merujuk pada surat edaran Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Baca Juga:  Saring Bibit Atlet Silat, UKM UHO Buka Latihan Rutin untuk Umum

Untuk tahap operasional, terdapat tiga indikator utama, yakni keberadaan gerai, perekrutan anggota, serta aktivitas usaha yang telah berjalan. Hingga kini, Koperasi Merah Putih yang telah memenuhi indikator operasional di Sultra mencapai sekitar 39 persen dari total 2.285 koperasi yang tercatat.

Pemprov Sultra terus memantau pembangunan 489 titik Koperasi Merah Putih sepanjang 2025 agar pelaksanaan program strategis nasional tersebut berjalan konsisten dan terukur di seluruh wilayah Sultra.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten