Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Sports

SMAN 2 Kendari Kembali Laksanakan Smada Cup Usai Terhenti karena Pandemi Covid-19

SMAN 2 Kendari Kembali Laksanakan Smada Cup Usai Terhenti karena Pandemi Covid-19
Pemukulan gong oleh Pj. Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu sebagai tanda dibuka Smada Cup 2022. Foto: Novi Arwati. (14/11/2022).

Kendari – SMAN 2 Kendari kembali melaksanakan Smada Cup setelah terhenti karena Pandemi Covid-19. Smada Cup adalah sebuah lomba yang diadakan oleh SMAN 2 Kendari yang bekerja sama dengan pengurus OSIS SMAN 2 Kendari.

Pembukaan Smada Cup ke-3 tahun 2022 ini ditandai dengan pemukulan gong dan penyerahan plakat penghargaan dari Kepala SMAN 2, Sujarwin kepada Pj. Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu.

Ketua Panitia Smada Cup 2022 Muhammad Ridwan mengatakan, Smada Cup tersebut merupakan kegiatan yang dilakukan setiap tahun, namun tahun sebelumnya ditiadakan karena Pandemi Covid-19.

Upacara pembukaan Smada Cup 2022.
Upacara pembukaan Smada Cup 2022. Foto: Novi Arwati. (14/11/2022).

“Tahun ini Smada Cup akan dilakukan dengan menyongsong tema membangun jiwa pemenang dengan sportivitas tak terbatas untuk siswa siswi SMA/MA/SMK sederajat se-Sulawesi Tenggara,” katanya.

Muhammad Ridwan menjelaskan, jenis kegiatan lomba yang akan diadakan yakni voli untuk putra/putri, futsal, dan basket.

“Kegiatannya berlangsung mulai 14 hingga 22 November 2022 dan sore ini (red) pukul 15.15 WITA adalah upacara pembukaannya dan dibuka langsung oleh Pj. Wali Kota Kendari,” jelasnya, Senin (14/11).

Dirinya mengungkapkan, untuk jumlah peserta yang telah mendaftar sebanyak 520 orang. Adapun hadiah dalam event tersebut yakni mencapai Rp15 juta.

Baca Juga:  Ribuan Generasi Muda Deklarasikan Wadah Gen Z Bahteramas Dukung Tina-Ihsan

“Untuk jumlah peserta yang mendaftar mencapai 520 peserta itu terbagi dalam cabang olahraga futsal, basket, voli putra dan putri,” ungkapnya.

Ia berharap kegiatan tahunan tersebut dapat berjalan dengan lancar, sehingga di tahun yang akan datang dapat dilaksanakan kembali.

Sementara itu, Asmawa Tosepu mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin SMAN 2 yang mempertemukan semua SMA/SMK se-Kota Kendari dalam berbagai lomba.

“Jaga sportivitas walaupun memang sifatnya kompetisi tapi menang ataupun kalah suatu hal yang biasa, yang paling penting adalah prestasi yang dihasilkan kemudian betul-betul bisa membanggakan sekolah baik dari SMAN 2 sendiri maupun SMAN lainnya,” kata Asmawa saat membuka acara.

Penulis dan Reporter: Novi Arwati (Magang)
Editor: J

Editor Kata
Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten