Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Suami Dikeroyok dan Dibusur OTK saat Jemput Istri di Puuwatu, Kendari

Suami Dikeroyok dan Dibusur OTK saat Jemput Istri di Puuwatu, Kendari
Kondisi pria yang dibusur saat menjalani pemeriksaan di RS Bhayangkara Kendari. Foto: Herlis Ode Mainuru/Kendariinfo. (6/8/2024).

Kendari – Pria bernama Wandi (20) dikeroyok dan dibusur orang tak dikenal (OTK) saat menjemput istrinya di Jalan Pattimura, Kelurahan Watulondo, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (6/8/2024) dini hari, sekira pukul 00.30 Wita.

Menurut istri Wandi, Amalia Zahra (26), awalnya dia sedang menunggu jemputan suaminya di tepi jalan. Ketika suaminya datang, tiba-tiba muncul sekelompok pemuda di lokasi itu.

“Mereka sekitar 6 orang. Jalan kaki itu anak-anak (pelaku),” katanya saat ditemui Kendariinfo.

Wandi yang datang untuk menjemput istrinya langsung diserang para pelaku. Korban pun berusaha melarikan diri ke salah satu warung warga.

Amalia mengaku, setelah menyerang suaminya, para pelaku menghampirinya dan melontarkan kalimat agar tidak berpacaran di lokasi itu. Tetapi Amalia menegaskan bahwa pria yang mereka serang merupakan suaminya. Para pelaku selanjutnya meninggalkan lokasi, sedangkan Amalia mencari suaminya yang lari menyelamatkan diri.

“Mereka kira saya pacaran di situ. Padahal saya ini baru pulang kerja dan menunggu jemputan suamiku,” kesalnya.

Sementara itu, Wandi mengaku dikeroyok para pelaku. Ia juga dibusur pada bagian leher. Mata busur yang menempel di lehernya baru disadari setelah pelaku meninggalkan lokasi.

Baca Juga:  5 Orang dari Tim Sepak Bola Baubau Dipolisikan Akibat Pengeroyokan Wasit Porprov 2022

“Saya tidak sadar kalau ada busur di leherku. Setelah pengeroyokan, baru saya sadar kalau saya dibusur juga,” bebernya.

Saat ini, kondisi busur masih menancap di leher korban. Wandi pun telah berada di RS Bhayangkara Kendari untuk menjalani perawatan medis dan pemeriksaan lebih lanjut oleh kepolisian.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten