Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Sultan Tour and Travel Kendari: Open Trip 3 Negara Mulai Rp8,5 Juta, Simak Jadwalnya

Sultan Tour and Travel Kendari: Open Trip 3 Negara Mulai Rp8,5 Juta, Simak Jadwalnya
Konten kreator asal Kendari, Rully Sarjana (kiri) bersama ibundanya (tengah) dan Owner Sultan Tour and Travel Kendari, Sultan (kanan) saat di Singapore. Foto: Istimewa.

Kendari – Sultan Tour and Travel Kendari membuka jadwal perjalanan (open trip) ke tiga negara di Asia Tenggara dengan harga yang dibanderol mulai dari Rp8,5 juta. 3 negara yang dimaksud adalah Malaysia, Singapore, dan Thailand.

Owner Sultan Tour and Travel Kendari, Sultan mengatakan, pada periode September hingga Desember 2024 ini, pihaknya telah menentukan 5 jadwal pemberangkatan yang bisa dipilih oleh calon traveller.

Nantinya, trip pertama akan dilaksanakan pada 17 sampai 22 September 2024, kemudian 28 September hingga 3 Oktober 2024, lalu 12 – 17 November 2024, dan terakhir pada 10 – 15 Desember 2024.

Trip yang kami sediakan ini berbeda dengan agen travel yang lain, di mana tiap perpindahan negara itu, kita menggunakan pesawat. Sementara yang lain itu biasanya menggunakan kapal,” katanya, Senin (26/8/2024).

Perjalanan ke tiga negara ini, terbagi dalam dua paket perjalanan yakni private trip dan group trip. Private trip membutuhkan minimal 2 orang traveller dengan biaya trip Rp11 juta-an per orang. Sementara untuk group trip dengan minimal 10 orang dibanderol dengan harga Rp8,5 juta.

“Untuk private trip, traveller boleh me-request destinasi tambahan di luar tempat yang sudah kami tentukan,” tambahnya.

Baca Juga:  RAG Gandeng Komunitas Driver Online Buka Bengkel Angkot Lama

Pada paket perjalanan yang disediakan oleh Sultan Tour and Travel ini sudah dilengkapi dengan fasilitas Tiket PP (berangkat dari Makassar), hotel, makan, transportasi, asuransi bangkok, pajak turis, bagasi kabin 7 kg, guide, dan cable car.

Sementara untuk tujuan destinasi, traveller akan mengunjungi 7 tempat di Kuala Lumpur, Malaysia yakni, Menara Petronas, Taman KLCC, Chinatown, Batu Caves, Genting Highland, Dataran Merdeka, dan Mydin Market.

Kemudian di Thailand, traveller akan mengunjungi 7 tempat yakni, Wat Paknam, Wat Arun, Wat Pho, Bangkok Art and Culture Center, Pratunam Market, Platinum Fashion Mall, dan Tofu Skin Care.

Sementara di Singapore, traveller akan mengunjungi Jewel Changi, Merlion Park, Marina by Sand, Masjid Sultan, Gardens by The Bay, Universal Studio, dan Bugis Street.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten