Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Teknologi

Terima Kasih! Akun Instagram Kendariinfo Selamat dari Hacker

1
0
Terima Kasih! Akun Instagram Kendariinfo Selamat dari Hacker
Akun Instagram Kendariinfo. Foto: Kendariinfo.

Kendari – Akun media sosial (medsos) Instagram hingga Twitter Kendariinfo telah kembali pulih dan selamat dari serangan peretas atau hacker, Kamis (2/12/2021) sekitar pukul 19.00 WITA. Namun untuk akun Facebook masih dalam tahap penyelamatan.

Diberitakan sebelumnya, seluruh akun media sosial Kendariinfo mengalami peretasan pada Selasa (30/11/2021) sekitar pukul 22.50 WITA. Akibatnya, aktivitas penyebaran informasi terkini melalui medsos redaksi menjadi terhambat.

Pengumuman akun Instagram Kendariinfo kembali. Desain: Dessi Anwar/Kendariinfo.

Saat ini akun Instagram Kendariinfo diikuti oleh sebanyak 166 ribu followers. Manajemen Kendariiinfo mencoba melakukan segala cara, termasuk menyebarluaskan peretasan ini dan meminta kepada masyarakat untuk membantu manajemen melaporkan kejadian ini ke pihak Instagram (report akun) melalui media sosial masing-masing, Rabu sekitar pukul 14.00 WITA.

Kami, seluruh jajaran direksi mengucapkan terima kasih yang tak tehingga, atas bantuan dari seluruh pihak untuk mengembalikan akun medsos redaksi Kendariinfo.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada suluruh pihak yang telah menyebarluaskan informasi mengenai peretasan ini dan telah membantu kami mengembalikan akun @kendariinfo. Kami pastikan, setelah ini segala aktivitas manajemen akan kembali normal,” kata General Manager Kendariinfo, Fitrah Aliyah Amanaturrahmah.

Penulis
Desainer
Bagikan berita ini:
Tetap terhubung dengan kami: