Tiba di Rutan Kelas II Kendari, Tahanan Narkoba yang Kabur ke Konsel Tengah Jalani Pemeriksaan Lanjutan

Kendari – Tahanan kasus narkoba berinisial LB alias RM yang kabur ke Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) akhirnya tiba di Rutan Kelas II Kendari. Saat ini, pria tersebut tengah menjalani pemeriksaan lanjutan di rutan yang berlokasi di Jalan Raden Soeprapto, Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, Senin (3/7/2023).
Berdasarkan pantauan Kendariinfo, tahanan tersebut tiba di Rutan Kelas II Kendari sekira pukul 18.00 Wita. Selanjutnya, ia langsung dimasukkan ke dalam rutan dan dilakukan interogasi lebih lanjut.
“Masih sementara diperiksa ini,” kata Kepala Rutan Kelas II Kendari, Iwan Mutmain kepada sejumlah media.
Sebelumnya, tahanan berinisial LB alias RM melarikan diri dari Rutan Kelas II Kendari pada Minggu (2/7) sekira pukul 13.00 Wita. Tetapi, ia berhasil diringkus kembali di salah satu desa yang ada di Kecamatan Laonti, Konsel pada Senin (3/7).
LB alias RM ini diringkus di atas perahu berkat kerja sama antara pihak Rutan Kelas II Kendari, aparat kepolisian, warga setempat, dan keluarga pelaku sendiri. Usai diringkus, pria tersebut langsung dibawa ke salah satu dermaga di Kendari menggunakan perahu dan digiring pakai mobil menuju Rutan Kelas II Kendari.
Hingga saat ini, tahanan tersebut tengah jalani pemeriksaan. Kepala Kanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba juga terpantau ada di rutan tersebut.



