Truk Kontainer Terperosok di Tanjakan Wolasi Konsel, Arus Lalin Macet Mencapai 5 Km

Konsel – Sebuah truk kontainer terperosok di tanjakan Wolasi tepatnya Jalan Poros Kendari – Punggaluku, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Minggu (22/10/2023) sekira pukul 07.00 Wita. Akibatnya, arus lalu lintas (lalin) mengalami kemacetan sekira 5 kilometer (km).
Seorang pengemudi mobil bernama Mustar mengatakan kemacetan dipicu akibat truk kontainer masih dalam kondisi terperosok dan melintang saat melintas di lokasi kecelakaan. Kemudian kendaraan dari arah depan dan belakang dalam kondisi macet total.
“Itu tadi saya lewat sekira jam 9 mobil kontainer dia dalam keadaan melintang, jadi kendaraan dari atas dan bawah macet,” ungkap Mustar saat dihubungi Kendariinfo, Minggu (22/10).

Ia mengatakan kendaraan yang hendak melintas harus ekstra berhati-hati karena hanya bisa dilalui satu jalur. Kendaraan kemudian bergerak melintas secara bergantian.
Setelah berhasil lolos dari kemacetan sekira pukul 09.00 Wita, ternyata kemacetan cukup panjang hingga mencapai 5 km. Kemacetan juga terjadi di depan dan arah belakang.
“Kalau macet ada mungkin sekitar 5 kilometer,” bebernya.
Sementara, Kasat Lantas Polres Konsel, Iptu Erwan Marchdonida membenarkan adanya kemacetan mencapai 5 km di lokasi kejadian. Ia mengatakan kemacetan dipicu akibat truk kontainer dalam kondisi terperosok dan melintang.
Ia mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 07.00 Wita. Aparat kepolisian langsung turun ke lokasi membantu pengendara lain mengevakuasi truk kontainer itu dan melakukan rekayasa lalu lintas.
“Sekira jam 10-an tadi truk kontainer sudah bisa lolos dan kendaraan mulai berangsur lancar sampai saat ini,” ungkapnya.


