USN Kolaka Wisuda 525 Mahasiswa, Berikut Daftar Lulusan Terbaik
Kolaka – Sebanyak 525 lulusan Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka resmi dinyatakan lulus pada prosesi wisuda Program Sarjana ke-13 Tahun Akademik 2022/2023, di Ballroom Hotel Sutan Raja Kolaka, Kamis (22/6/2023).
Rektor USN Kolaka, Nur Ihsan mengatakan bahwa 525 wisudawan dan wisudawati tersebut terdiri dari enam fakultas. Yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Pertanian Peternakan dan Perikanan (FPPP), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Hukum (FH), dan Fakultas Teknologi Informasi (FTI).
“Hari ini kita mewisuda sebanyak 525 mahasiswa, dengan rincian FKIP 134 orang, FPPP 38 orang, FST 95 orang, FISIP 187 orang, FH 15 orang, dan FTI 56 orang,” jelas Nur Ihsan dalam sambutannya.
Nur Ihsan menyebut bahwa tren IPK rata-rata wisudawan pada periode wisuda ke-13 kali ini menunjukkan kenaikan di banding dengan wisuda ke-12 sebelumnya.
“Alhamdulillah, IPK rata-rata wisudawan kali ini yaitu 3,53. IPK ini menunjukkan kenaikan atau tren positif dibanding periode sebelumnya pada bulan November tahun lalu yang hanya 3,42,” ujarnya.
Namun itu, masa studi mahasiswa pada periode ini menunjukkan tren negatif. Di mana periode Juni 2023 ini rata-rata masa studinya yaitu 5 tahun 3 bulan.
“Namun yang cukup disayangkan yaitu masa studi mengalami tren negatif. Di mana para mahasiswa ini rata-rata menyelesaikan masa studi selama 5 tahun 3 bulan. Padahal wisuda sebelumnya itu rata-rata 4 tahun 9 bulan,” ucap ia.
Kemudian, pada periode wisuda Juni 2023, terdapat enam wisudawan dan wisudawati dari masing-masing fakultas yang berhasil masuk dalam kategori lulusan terbaik. Di antaranya sebagai berikut:
- FKIP (Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia), yaitu Suci Jum’atul Taqfiah, IPK 3.93, masa studi 3 tahun 8 bulan.
- FPPP (Prodi Agribisnis), yaitu Ahmad Jalaluddin, IPK 3.78, masa studi 3 tahun 8 bulan.
- FST (Prodi Teknik Sipil), yaitu Nur Azizah Basri, IPK 3.59, masa studi 3 tahun 9 bulan.
- FISIP (Prodi Manajemen), yaitu Rani Irawan, IPK 3.87, masa studi 3 tahun 9 bulan.
- Fakultas Hukum (Prodi Hukum), yaitu Yunita, IPK 3.75, masa studi 4 tahun 4 bulan.
- FTI (Prodi Ilmu Komputer), yaitu Andi Andri, IPK 3.58, masa studi 4 tahun 6 bulan.
Di akhir sambutannya, Rektor USN Kolaka berpesan agar ilmu yang didapatkan oleh para wisudawan selama di bangku kuliah dapat bermanfaat dalam bermasyarakat.
“Kami mengucapkan selamat berbahagia kepada seluruh wisudawan beserta keluarga. Selamat berjuang dan selamat mengabdikan ilmu yang saudara miliki bagi masyarakat,” tutup Nur Ihsan.