Kaesang Pangarep Tiba di Kendari, Siap Buka Rakorwil PSI Sultra

Kendari – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep tiba di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (20/11/2025) malam. Ia menginjakkan kaki di Bandara Haluoleo Kendari sekitar pukul 21.45 Wita.
Setibanya di Kendari, anak ketiga mantan Presiden RI Joko Widodo itu langsung disambut Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Sultra, Rajiun Tumada. Turut mendampingi Kaesang, Ketua Harian DPP PSI Ahmad Ali.
Usai meninggalkan Bandara Haluoleo, adik Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka itu terpantau mengunjungi Restoran Padi Padi. Di lokasi tersebut tampak mantan Calon Wali Kota Kendari yang juga kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Abdul Razak, ikut menyambut kedatangan Kaesang Pangarep.
Kaesang dijadwalkan membuka Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI Sultra yang akan digelar di Hotel Zahra Kendari, Jumat (21/11) pagi. Diketahui, sejumlah politikus lokal dengan nama besar di Sultra dikabarkan akan bergabung dengan PSI.
Ketua DPW PSI Sultra, Rajiun Tumada mengatakan, Rakorwil tidak sekadar agenda rutin, tetapi menjadi momentum untuk mempertebal soliditas internal dan memperjelas arah gerak organisasi.
Oleh karena itu, ia berharap seluruh peserta, mulai dari struktur kecamatan hingga DPD, dapat berperan aktif memberikan pandangan serta menyatukan visi demi menguatkan bangunan organisasi partai.
“Dengan kehadiran lengkap seluruh unsur kepengurusan, Rakorwil PSI Sultra ini diyakini akan menjadi pijakan strategis untuk memajukan kinerja partai, dan memperkuat kehadiran PSI di berbagai daerah di Sulawesi Tenggara,” ungkapnya, Kamis (20/11).





