Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Crime

Hendak Salat Subuh, Pelajar SMPN Tewas Ditabrak Lari di Pondidaha Konawe

Hendak Salat Subuh, Pelajar SMPN Tewas Ditabrak Lari di Pondidaha Konawe
Korban berinisial MBS (S) yang ditabrak lari pengemudi mobil di Konawe. Foto: Istimewa.

Konawe – Seorang pelajar SMPN 1 Pondidaha berinisial MBS (13) tewas ditabrak lari oleh pengendara mobil di Kelurahan Pondidaha, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, Minggu (16/3/2025). Saat kejadian, korban berencana melaksanakan salat subuh di salah satu masjid yang ada di lokasi itu.

Kapolsek Pondidaha, Ipda Jefri Yosep Tawan, saat dihubungi Kendariinfo membenarkan informasi tersebut.

“Benar, tadi subuh kejadiannya. Korban tabrak lari,” katanya.

Saat ini, lanjut Jefri, kasus tersebut telah ditangani oleh Satlantas Polres Konawe. Mereka juga tengah berusaha melakukan pencarian terhadap pelaku yang hingga kini masih dalam pencarian polisi.

Sementara itu, paman MBS, Boim Saranani, mengatakan korban duduk di bangku kelas 8 SMPN 1 Pondidaha. Jenazah korban telah mereka makamkan dan saat ini sedang menunggu informasi dari pihak kepolisian terkait keberadaan pelaku.

“Kami hanya berharap, pelaku segera ditangkap dan diberikan efek jera sesuai hukum yang berlaku,” pungkasnya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten