Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Education

Pengabdian pada Masyarakat, Mahasiswa KKN UHO di Konsel Selenggarakan Lamomea Festival

Pengabdian pada Masyarakat, Mahasiswa KKN UHO di Konsel Selenggarakan Lamomea Festival
Mahasiswa KKN di Konawe Selatan melaksanakan Lamomea Festival. Foto: Istimewa.

Konawe Selatan – Mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), yang sedang menjalani program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Lamomea, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) menyelenggarakan Lamomea Festival sebagai salah satu program kerja mereka.

Kegiatan yang dilaksanakan pada 24 Juni hingga 3 Juli 2022 tersebut berkolaborasi dengan Karang Taruna Desa Lamomea, dan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), serta dibimbing oleh perangkat desa setempat.

Aulya Putri Utami, salah satu mahasiswa KKN di tempat tersebut mengungkapkan, kegiatan itu disambut dengan baik oleh masyarakat. Berbagai kegiatan yang dilakukan antara lain, lomba keagamaan untuk kalangan anak-anak, pekan olahraga, lomba karaoke, festival musik, dan malam selebrasi pada tanggal 3 Juli sebagai puncak kegiatan Lamomea Festival.

Pemberian penghargaan kepada salah satu peserta lomba di Lamomea Festival.
Pemberian penghargaan kepada salah satu peserta lomba di Lamomea Festival. Foto: Istimewa.

“Selain mengabdikan diri secara langsung kepada masyarakat, kami juga ingin meningkatkan potensi warga baik dari kalangan anak-anak maupun kalangan dewasa,” ujarnya, Selasa (5/7/2022).

Ia bersama kelompoknya berharap, pengabdian mereka selama 45 hari di tempat tersebut dapat memberi dampak yang positif bagi warga Lamomea, serta kepada mereka sebagai generasi pembaharu.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini mampu memberikan dampak yang besar kepada masyarakat Desa Lamomea, khususnya dalam pengabdian mahasiswa kepada masyarakat umum,” katanya.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten