Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Lagi! Sesosok Mayat Pria di Kendari Ditemukan Telah Membusuk Dalam Rumah

Lagi! Sesosok Mayat Pria di Kendari Ditemukan Telah Membusuk Dalam Rumah
Kondisi mayat di Jalan Ir H Alala, Kelurahan Watuwatu, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari saat Tim DVI melakukan olah TKP. Foto: Ferito Julyadi/Kendariinfo. (5/12/2022).

Kendari – Sesosok mayat pria kembali ditemukan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) atau tepatnya di Jalan Ir H Alala, Kelurahan Watuwatu, Kecamatan Kendari Barat, Senin (5/12/2022) sekitar pukul 14.10 WITA.

Mayat itu bernama Husni Muis (47). Diketahui Husni hanya tinggal berdua dengan ibunya yang telah berusia lanjut dan mengidap amnesia.

Kapolsek Kemaraya, AKP Eko Purwanto menuturkan, jenazah Husni pertama kali ditemukan oleh Ketua RT yang sebelumnya mendapat laporan dari para warga sekitar bahwa mereka mencium bau tidak sedap dari rumah Husni.

Kapolsek Kemaraya, AKP Eko Purwanto.
Kapolsek Kemaraya, AKP Eko Purwanto. Foto: Ferito Julyadi/Kendariinfo. (5/12/2022).

“Ketika diperiksa oleh Ketua RT, korban sudah ditemukan tergeletak di lantai dengan kondisi sudah membusuk,” tutur Eko kepada awak media.

Perwira polisi berpangkat tiga balok emas itu mengungkapkan, dari kondisi jenazah, Husni diperkirakan meninggal sudah lebih dari dua hari. Husni juga diketahui memiliki riwayat penyakit kulit.

“Ibunya tahu kalau korban ini sudah meninggal, tapi tidak menyampaikan ke tetangga. Mungkin karena sudah pikun, jadi ingatannya terganggu,” ungkapnya.

Kendati demikian, dirinya tidak dapat memastikan penyebab kematian korban. Sebab masih menunggu hasil autopsi pihak rumah sakit.

Baca Juga:  Film Besutan Komika Sultra Tembus 800 Ribu Penonton, akan Tayang di Malaysia

“Korban sebenarnya masih memiliki keluarga, tapi mereka tinggalnya di Konawe dan jarang datang menjenguk,” ujarnya.

Sekitar pukul 15.14 WITA, jenazah korban dievakuasi oleh Tim DVI dan dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan autopsi.

Editor Kata
Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten