Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Bisnis

Penerapan PeduliLindungi di Lippo Plaza Kendari Belum Maksimal

Penerapan PeduliLindungi di Lippo Plaza Kendari Belum Maksimal
Pengunjung yang hendak memindai QR Code PeduliLindungi. Foto: Yusrin Ramadhan/Kendariinfo. (16/9/2021).

Kendari – Penerapan Scan Quick Response (QR) code pada aplikasi PeduliLindungi di pusat perbelanjaan Lippo Plaza Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) belum berjalan maksimal. Hal itu disebabkan banyak masyarakat yang belum tahu tentang aturan tersebut.

Marketing Communication Lippo Plaza Kendari, Wiwiek Aryanti mengatakan, scan QR code PeduliLindungi merupakan hal yang baru bagi pengunjung. Namun, Lippo Plaza Kendari akan berupaya memaksimalkan kebijakan itu.

“Mengingat hal ini adalah hal yang baru bagi customer, masih banyak pengunjung yang belum memahami, dan kendala-kendala lain di lapangan. Penerapan aplikasi PeduliLindungi tetap kami upayakan semaksimal mungkin,” katanya kepada Kendariinfo, Sabtu (20/11/2021).

Lippo Plaza Kendari.
Lippo Plaza Kendari. Foto: Istimewa.

Penerapan scan QR code PeduliLindungi mengacu pada Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 58 Tahun 2021 tentang PPKM dan surat edaran Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari yang dikeluarkan pada 10 November 2021.

Wiwiek mengungkapkan, penerapan PeduliLindungi telah dilakukan sebelum surat edaran dari Pemkot Kendari. Dia berharap, pusat keramaian di Kendari juga menerapkan kebijakan yang serupa agar mencegah penyebaran Covid-19.

“Untuk Lippo Plaza Kendari, kami sudah menerapkan penggunaan aplikasi PeduliLindungi sebelum surat edaran pemkot. Dengan ini kami berharap semoga aplikasi PeduliLindungi juga diterapkan di titik-titik keramaian lainnya,” pungkasnya.

Baca Juga:  Guru SMP 1 Baubau Meninggal Setelah Disuntik Vaksin Sinovac

Kebijakan itu dilakukan untuk percepat vaksinasi bagi masyarakat. Di Kendari sendiri, baru 64 persen masyarakat yang divaksin. Dengan penerapan PeduliLindungi di tempat-tempat keramaian, masyarakat diharapkan ikut melakukan vaksinasi.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten