Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Puncak Acara Spot Kuliner Ramadan, Mesuko Targetkan Kendari Water Sport Jadi Tempat Wisata Baru

Puncak Acara Spot Kuliner Ramadan, Mesuko Targetkan Kendari Water Sport Jadi Tempat Wisata Baru
Panitia Spot Kuliner Ramadan 2021 (Mesuko). Foto: Istimewa. (8/5/2021).

Kendari – Spot kuliner Ramadan 2021 oleh Manajemen Sudut Kota (Mesuko) kini telah mencapai puncak acara, dirangkaikan dengan penyerahan hadiah lomba-lomba yang telah diselenggarakan sebelumnya.

Dalam kegiatan penutupan acara spot kuliner Ramadan kali ini, Ketua Mesuko, Dede menargetkan Kendari Water Sport menjadi pusat wisata kuliner baru di Kota Kendari.

“Kami menargetkan untuk Kendari Water Sport ke depannya bisa menjadi tempat wisata kuliner baru di Kota Kendari,” katanya, Sabtu (8/5/2021).

Penyerahan hadiah lomba kepada pemenang.
Penyerahan hadiah lomba kepada pemenang. Foto: Istimewa. (8/5/2021).

Senada dengan hal tersebut, Inisiator penggunaan Kendari Water Sport sekaligus anggota Komisi II DPRD Kota Kendari, Syaifullah mengatakan, akan berkonsultasi dengan pihak pemprov untuk menjadikan Kendari Water Sport menjadi lebih berguna.

Anggota Komisi II DPRD Kota Kendari.
Anggota Komisi II DPRD Kota Kendari. Foto: Istimewa. (8/5/2021).

“Kami akan berkonsultasi dengan pemprov, karena ini wilayah pemprov, jadi harapannya Water Sport Kendari ini bisa menjadi pusat kuliner, pusat wisata,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan, dengan dimanfaatkan Water Sport Kendari sebagai pusat kuliner menjadikan pemilik Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mendapat ladang rezeki baru dan juga lebih mudah dalam mempromosikan usahanya.

“Jika dimanfaatkan juga akan meningkatkan taraf hidup UMKM dan memudahkan UMKM mempromosikan usahanya,” tambahnya.

Baca Juga:  Polresta Kendari Razia 'Tradisi' Balapan Liar saat Ramadan, 41 Motor Diamankan

Sementara itu, ia berharap agenda-agenda kali ini dapat dukungan dari seluruh pihak dan seterusnya dapat lebih meriah.

Ketua Mesuko, Dede.
Ketua Mesuko, Dede. Foto: Istimewa.

“Harapannya agenda-agenda yang dapat meningkatkan UMKM kali ini mendapat dukungan oleh seluruh pihak, dan dapat digelar lebih meriah lagi,” pungkasnya.

Laporan: Yusrin
Editor: Aldi

Penulis
Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten