Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Rayakan Valentine 2023, Claro Kendari Hadirkan Promo Dinner Feast Love

Rayakan Valentine 2023, Claro Kendari Hadirkan Promo Dinner Feast Love
Ilustrasi Dinner Feast Love dari Hotel Claro Kendari. Foto: Istimewa.

Kendari – Merayakan malam penuh cinta atau yang dikenal dengan istilah Valentine, Hotel Claro Kendari menghadirkan promo paket dinner romantis bertemakan Dinner Feast Love.

Promo yang akan hadir pada 14 Februari 2023 mendatang ini diselenggarakan di Sky Lounge lantai 15 Hotel Claro Kendari.

Marketing Communication (Marcom) Manager Claro Kendari, Ima menuturkan promo Feast Love dibanderol dengan harga mulai dari Rp299 ribu per pax untuk single, Rp399 untuk couple (pasangan), Rp699 double date, Rp839 untuk paket keluarga, dan Rp1,2 juta buat room package atau paket kamar.

“Sengaja kami buat untuk beberapa paket pilihan karena dinner tidak harus dengan pasangan. Bisa dengan keluarga, teman-teman, ataupun orang-orang terdekat lainnya,” tutur Ima dalam keterangan persnya yang diterima awak media, Senin (30/1/2023).

Dinner yang diselenggarakan di Sky Lounge ini akan memanjakan tamu tidak hanya dengan makanan yang disajikan. Tetapi juga dapat menikmati pemandangan 360 derajat Kota Kendari di malam hari dari ketinggian.

Melihat keindahan kerlap-kerlip lampu kota dan bintang, sembari menikmati menu pilihan spesial dari chef Hotel Claro Kendari akan memberi pengalaman istimewa yang tidak terlupakan.

Baca Juga:  1 Tahun Bekerja, Fisca Hutama Consulting Telah Banyak Bantu Pengusaha hingga UMKM di Kendari

“Setiap menunya adalah olahan dari bahan-bahan berkualitas. All you can eat, lezatnya selangit harga terjangkau”, ujarnya.

Untuk melakukan reservasi dapat menghubungi nomor 081140901939. Promo ini sendiri ini memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten