Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

SMAN 2 Kendari Beri Penghargaan pada Asmawa Tosepu sebagai Wali Kota Inspiratif

SMAN 2 Kendari Beri Penghargaan pada Asmawa Tosepu sebagai Wali Kota Inspiratif
Pj. Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu saat menerima penghargaan Wali Kota Inspiratif dari SMAN 2 Kendari. Foto: Dok. Prokopim Kota Kendari.

Kendari – Penjabat (Pj.) Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu menerima penghargaan dari SMAN 2 Kendari sebagai Wali Kota Inspiratif.

Pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan pada upacara bendera yang dilaksanakan di halaman SMAN 2 Kendari, Senin (17/8/2023).

Asmawa Tosepu yang kini menjadi Pj. Wali Kota Kendari merupakan alumnus SMAN 2 Kendari pada tahun 1993. Untuk itu, sebagai bentuk apresiasi dan motivasi kepada para siswa dan alumni, Asmawa Tosepu diberikan penghargaan tersebut.

Kepala SMAN 2 Kendari, Nur Aida mengatakan bahwa pihaknya memberikan penghargaan ini selain sebagai motivasi untuk para siswa dan alumni, juga sebagai wujud apresiasi atas kinerja Asmawa Tosepu dalam membangun Kota Kendari.

“Kami memberikan penghargaan ini karena saya rasa kita bisa lihat bahwa Kota Kendari menjadi makin bersih sejak dipimpin beliau kami juga merasa bangga kepada Pak Pj. Wali Kota Kendari karena beliau adalah alumnus kami. Kami berharap dia menjadi inspirasi bagi seluruh murid-murid kami ke depannya,” katanya.

Merespons hal tersebut, Pj. Wali Kota Kendari mengucapkan terima kasih karena telah diberi penghargaan sebagai Wali Kota Inspiratif dan dengan penghargaan yang diberikan ini, dirinya berkomitmen untuk memberikan perubahan yang lebih baik ke depannya.

Baca Juga:  Pemkot Kendari Akan Bongkar Pasar di Mokoau

“Terima kasih atas penghargaan ini, ini menjadi motivasi bagi saya agar bisa membangun Kota Kendari lagi lebih baik. Saya berharap dari alumni sekolah ini akan lahir pemimpin yang akan berkiprah di tingkat lokal dan nasional,“ ucap Asmawa.

Selain itu, Pj. Wali Kota Kendari mengingatkan kepada pendidik bahwa proses pembelajaran saat ini mesti dibarengi dengan inovasi mengajar serta pemanfaatan teknologi dan informasi yang merupakan penunjang dalam proses pembelajaran.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten