Steven Stenly Sambangi 3 Anak di Konawe yang Ditinggal Orang Tua

Konawe – Tiga anak di Konawe bernama Aditia, Rendi, dan Randi kedatangan tamu influencer Steven Stenly. YouTubers tersebut memutuskan untuk memenuhi permintaan dan kebutuhannya saat menyambangi rumah ketiga anak yang ditinggal orang tuanya karena bercerai itu.
Kepada Kendariinfo, Steven mengaku, ketiga anak tersebut sangat ramah dan humoris ketika diajak berbincang. Saat mendatangi rumah mereka yang terletak di Kelurahan Toriki, Kecamatan Anggaberi, Kabupaten Konawe ketiganya masih menggunakan seragam sekolah.
“Anak ini ramah dan humoris saat saya ajak bincang-bincang, dan mereka masih menggunakan seragam sekolah,” ujar Steven, Jumat (4/8/2023).
Bakal calon legislatif milenial dari Partai Perindo ini mengatakan, ketiga anak itu meminta sepasang sendal dan sepeda. Permintaan itu pun akan dipenuhi oleh Steven.
“Kami akan turuti permintaan mereka,” katanya.
Bahkan, saat melihat kondisi rumah yang tidak layak huni, Steven berencana membelikan bahan-bahan bangunan rumah untuk sedikit direnovasi.
“Dinding rumah dan atapnya sudah mulai bolong-bolong, ini yang kami akan prioritaskan dulu,” ungkap Steven.
Setelah hampir dua jam berbincang dengan Aditia, Randi, dan Rendi, Steven memberikan uang saku kepada mereka untuk digunakan sebagai keperluan selama bersekolah.
“Saya dan tim akan kembali ke rumah mereka dalam waktu dekat, dan membawa kebutuhan yang mereka minta serta bahan-bahan bangunan untuk merenovasi rumah mereka,” ungkapnya.

