Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Swiss-Belhotel Kendari Tawarkan Paket Spesial Sambut Tahun Baru

Swiss-Belhotel Kendari Tawarkan Paket Spesial Sambut Tahun Baru
Kamar eksekutif Swiss-Belhotel Kendari. Foto: Istimewa.

KendariSwiss-Belhotel Kendari menghadirkan penawaran istimewa bagi pelanggannya yang ingin merayakan malam pergantian tahun dengan suasana meriah dan penuh kenangan.

Hotel berbintang empat itu menawarkan tujuh tipe kamar, mulai dari deluxe hingga president suite, dengan harga terjangkau dan berbagai fasilitas menarik. Setiap paket kamar sudah termasuk sarapan dan makan malam untuk dua orang, serta undangan eksklusif menikmati perayaan tahun baru di area kolam renang yang dimeriahkan pesta kembang api spektakuler.

“Acara malam pergantian tahun di Swiss-Belhotel Kendari selalu dinantikan. Reservasi sudah mulai ramai sejak Oktober, karena antusiasme masyarakat yang ingin merayakan tahun baru bersama kami,” kata Director of Sales Swiss-Belhotel Kendari, Tenry Maya, Jumat (29/11/2024).

Swiss-Belhotel Kendari adalah satu-satunya hotel berbintang empat bertaraf internasional di Kota Kendari. Dengan 109 kamar dilengkapi berbagai fasilitas seperti kolam renang, massage service, spa and whirlpool, serta fitness center, yang siap memberikan kenyamanan maksimal bagi para tamu. Sarapan di Swiss-Belhotel juga istimewa, disajikan dengan konsep kitchen (dapur) terbuka ala Swiss-Kitchen yang menawarkan berbagai pilihan menu dari chef profesional.

Rangkaian acara tahun baru di Swiss-Belhotel Kendari dimulai dengan makan malam spesial di Swiss-Kitchen, dilanjutkan perayaan utama di area kolam renang. Perayaan malam tahun baru akan dimeriahkan pesta kembang api serta penampilan bintang tamu dari luar kota Kendari. Para tamu dapat memilih berbagai paket yang sesuai dengan kenyamanan dan preferensi masing-masing.

Baca Juga:  Gelar Webinar, BPSDM Sultra Bahas Tatanan Kerja ASN di Era New Normal

“Untuk bersantai, tamu dapat mengunjungi Fireplace Lounge yang menawarkan suasana hangat dengan konsep european modern vintage dan live music setiap harinya,” tambah Tenry.

Swiss-Belhotel International saat ini beroperasi di 20 negara, mengelola lebih dari 135 hotel, resor, dan proyek yang tersebar di Australia, Selandia Baru, Indonesia, Malaysia, Filipina, Vietnam, Thailand, Kamboja, China, Hong Kong, Arab Saudi, Kuwait, Qatar, Uni Emirat Arab, Bahrain, Oman, Irak, Mesir, Kenya, dan Tanzania.

Grup itu menawarkan layanan pengembangan dan manajemen yang komprehensif dengan standar profesional tinggi dalam segala aspek hotel, resor, dan tempat tinggal berlayanan. Kantor Swiss-Belhotel International terletak di berbagai negara strategis, termasuk Hong Kong, Selandia Baru, Australia, China, Indonesia, Uni Emirat Arab, Filipina, Vietnam, Malaysia, dan Thailand, yang mencakup wilayah Oceania, Asia, Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan India.

Penulis: Chevin Breemer (Magang)

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten