Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Tari Lulo Go Internasional, Ditampilkan Pemuda Sultra di Azumino Jepang

Tari Lulo Go Internasional, Ditampilkan Pemuda Sultra di Azumino Jepang
Pemuda Sultra dan Sulsel saat tampilkan Tari Lulo di Jepang. Foto: Istimewa.

Sulawesi Tenggara – Tarian khas Sulawesi Tenggara (Sultra) yakni Tari Lulo ditampilkan oleh sejumlah pemuda di sebuah acara di Kota Azumino, Prefektur Nagano, Jepang pada 29 Oktober 2023 lalu.

Tari Lulo itu dipersembahkan oleh tiga warga Sultra dan dibantu oleh kerabat asal Sulawesi Selatan (Sulsel). Pertunjukan tarian tradisional tersebut dilengkapi dengan seragam tenun khas suku Tolaki.

Salah satu warga asal Kabupaten Kolaka yang ikut dalam pertukaran budaya luar negeri itu, Muhammad Ridwan mengatakan bahwa pertunjukan tarian tersebut cukup menghibur peserta yang hadir.

“Pertunjukan itu diterima dengan baik dan disambut antusias seluruh peserta yang hadir dari berbagai negara serta tuan rumah,” katanya kepada Kendariinfo, Selasa (14/11/2023).

Menurut Ridwan, dirinya bersama rekan-rekannya sangat bangga bisa membawakan tarian khas Sultra di Negeri Sakura tersebut. Apalagi hal tersebut merupakan kali pertama di Jepang.

“Kami bangga budaya Sultra bisa tembus di Negeri Sakura. Ini pertama kalinya Tari Lulo di jepang,” tambahnya.

Sebagai informasi, Tari Lulo adalah tarian tradisional yang berasal dari Sultra. Tarian ini merupakan tarian tradisional dari masyarakat suku Tolaki yang dilakukan secara beramai-ramai atau massal dan dapat dilakukan oleh seluruh kalangan baik itu kaum pria maupun kaum wanita tua maupun muda.

Baca Juga:  Kakak-beradik asal Kendari Wakili Sultra di Ajang Putra Tenun dan Putri Bunga Tingkat Nasional

Selain itu tarian ini juga menjadi salah satu media di dalam mempersatukan dan mempererat hubungan di antara masyarakat. Hal itu terlihat dari bagaimana mereka melakukannya, yaitu secara massal atau bersama-sama dan menjadi satu tanpa memandang gender, status, sosial dan juga agama. Sehingga semangat dan keceriaan akan terasa di dalam Tari Lulo ini.

Nah sekarang Makin Tahu Indonesia kan!!

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten