Kendariinfo

Media Milenial Sultra

URL Berhasil Disalin
Terkini

Tukang Becak hingga Mak-Mak Sambut Ganjar di Kendari, Teriakan ‘Presiden’ Menggema

Tukang Becak hingga Mak-Mak Sambut Ganjar di Kendari, Teriakan ‘Presiden’ Menggema
Capres Ganjar Pranowo tiba di Kendari menyapa pendukung dan simpatisannya. Foto: Kendariinfo.

KendariCalon presiden Ganjar Pranowo berkunjung ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (3/12/2023). Ratusan pendukung mulai dari tukang becak, pemulung, hingga mak-mak meneriakkan ‘Ganjar Presiden’.

“Ganjar presiden, presiden. Ganjar presidenku,” teriak ratusan pendukung sambut Ganjar di Kendari.

Pantauan media ini, ratusan pendukung Ganjar sudah menunggu kedatangan paslon capres nomor urut 03 terbaru di Hotel Kubra, Jalan Edi Sabara, Kelurahan Lahundape, Kecamatan Kendari Barat. Ganjar tiba sekira pukul 15.20 Wita.

Ratusan pendukung itupun tak henti merapat ke Ganjar untuk mengajak bersalaman. Ganjar saat itu didampingi oleh Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas dan Ketua DPW PPP, Andi Sumangerukka.

Kunjungan pertama ini Ganjar menyambut simpatisan dari Relawan Posko Perjuangan Rakyat (Pospera). Sebelum beranjak, Ganjar sempat menyapa simpatisannya di Hotel Kubra.

Setelah itu, Ganjar berjalan kaki menuju Hotel Claro Kendari untuk berdialog dan silaturahmi bersama Toga-Toma ‘Toleransi Beragama Budaya di Sultra’. Hadir juga partai-partai pendukung di Sultra.

Di sini, Ganjar mendengarkan keluhan dan curhatan para petani hingga mak-mak. Para simpatisan dari kalangan ini berharap agar Ganjar ketika menjadi presiden terpilih, bisa memperjuangkan suara-suara mereka.

Baca Juga:  Triple A Sebut Kehadiran Kaesang di Sultra Jadi Semangat Baru untuk Kemenangan 1 Putaran Prabowo-Gibran

Ganjar mengungkapkan setiap kunjungannya di daerah, pasti mendengar jeritan petani soal sulit dan mahalnya pupuk pertanian. Ia pun memberikan solusi agar adanya pembangunan pabrik pupuk, pemanfaatan pupuk organik hingga pentingnya edukasi.

“Pupuk inilah yang segera kita penuhi dengan cepat, bagaimana caranya kita bisa bangun pabrik pupuk. Kita ajari edukasi pupuk organik dan belajar ke petani-petani organik,” ujar dia.

Ia juga meminta agar kawan-kawan penyuluh pertanian untuk aktif melakukan pendampingan kepada para petani. Penyuluh harus bisa memastikan dari hulu ke hilir pertanian, ini bisa berkembang demi kesejahteraan para petani.

Tetap terhubung dengan kami:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bagikan Konten